108 Anak Ikuti Sunatan Massal di Lede

(Baliekbis.com),Dalam rangka menyambut HUT Batalyon Arhanud 3 Kodam III/Siliwangi ke-63 di daerah penugasan, Pos Koki SSK-1 Lede Satgas Pamrahwan Yonarhanud 3/YBY wilayah Maluku Utara tahun 2022-2023 menggelar kegiatan Bakti Sosial berupa sunatan massal bagi masyarakat Kabupaten Pulau Taliabu khususnya di sekitar Pos Satgas Lede Desa Balohang Kecamatan. Lede, Rabu (21/6/2023).

Komandan Satgas Pamrahwan Yonarhanud 3/YBY Letkol Arh Achmad Yani, S.E M.Han saat dikonfirmasi melalui telepon menyampaikan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pengabdian dan pelayanan dari Satgas Pamrahwan Yonarhanud 3/YBY terhadap masyarakat yang ada di sekitar wilayah penugasan saat ini.

“Kegiatan Sunatan massal seperti ini merupakan kegiatan positif yang sudah banyak dinantikan oleh para orangtua maupun anak-anak di daerah penugasan yang mana manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat dari berbagai kalangan, harapannya bisa menjadi suatu sukacita tersendiri bagi warga yang berada di wilayah Kabupaten Pulau Taliabu terutama yg mempunyai anak cukup usia sunat, termasuk juga bagi masyarakat yang kurang mampu untuk dapat melaksanakan sunat karena faktor ekonomi maupun kendala lainnya,” ungkapnya.

Komandan Kompi SSK-1 Kapten Arh Peris Simanjuntak, S.T.Han. menambahkan, bahwa kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT Batalyon Arhanud 3/YBY ke-63 berkat kerja sama dan dukungan dari Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu, terutama dinas-dinas terkait yaitu, Dinas Kesehatan, Dinas Sosial dan RSUD Bobong, Pemerintah Kecamatan Lede, Puskesmas Lede serta tenaga medis dari PT. Bintani Megah Indah dan PT. Adidaya Tangguh.

“Harapan kami kegiatan ini bisa banyak bermanfaat bagi masyarakat karena kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pengabdian dan pelayanan untuk masyarakat dimana kegiatan sosial ini sangat diminati oleh anak-anak yang berada di wilayah Kec. Lede dan sekitarnya. Jumlah anak-anak usia siap sunat di wilayah Kab. Pulau Taliabu terutama di Desa-desa sekitar Pos Satgas TNI Lede masih tergolong banyak yang belum melaksanakan sunat, sehingga kami berinisiatif pada momen HUT Batalyon Arhanud 3/YBY ke-63 untuk mengadakan kegiatan Sunatan masal gratis kepada masyarakat di wilayah Kab. Pulau Taliabu khususnya desa-desa yang berada di sekitar Pos Satgas TNI Lede. Tak lupa pula ucapan terimakasih kami kepada pemerintah Kab. Pulau Taliabu atas dukungan yang telah diberikan untuk membantu kelancaran kegiatan Bakti Sosial ini,” tutur Danki SSK-1 Satgas Pamrahwan Yonarhanud 3/YBY.

Camat Lede H. Alwan La Koko S.Pd., M.M. juga menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Satgas Pamrahwan Yonarhanud 3/YBY yang telah dapat menyelenggarakan acara sunatan masal dengan baik dan lancar tanpa suatu kendala apapun. “Melihat antusiasme warga yang datang dan ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini saya merasa senang dan terharu karena masyarakat saya di wilayah Kecamatan Lede sangat terbantu dengan adanya kegiatan ini terutama untuk masyarakat yang kurang mampu karena sudah hampir 5 tahun terakhir kegiatan bakti sosial seperti ini tidak dilaksanakan” ujarnya.

Beberapa tenaga medis juga menyampaikan bahwa mereka senang mengikuti kegiatan sunat masal ini karena antusiasme masyarakat yang bagus dan suatu kebanggaan telah diundang dan dapat ikut berpartisipasi dalam kegiatan Bakti Sosial TNI Satgas Pamrahwan Yonarhanud 3/YBY. Disamping itu kegiatan ini juga menjadi salah satu ajang silaturahmi bagi tenaga-tenaga medis Kabupaten Pulau Taliabu yang tersebar di berbagai tempat tugas.

Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan tertib, acara dimulai pada pukul 10.00 WIT hingga pukul 17.00 WIT dengan data terakhir sebanyak 108 orang peserta yang menjalani sunat. Turut hadir juga dalam kegiatan tersebut Babinsa Desa Lede, Sertu Jaenudin Umbu yang sangat antusias membantu untuk kelancaran giat sunatan massal tersebut.(ist)