AHY Optimis Gus Cilik Bisa Bangkitkan Demokrat Denpasar
(Baliekbis.com), Ketua Komando Tugas Bersama (Kogasma) DPP Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam kunjungannya ke Bali selama dua hari mulai Jumat (15/4) mendapat sambutan hangat berbagai kalangan. Selain seniman, perajin dan pelaku ekonomi kreatif, AHY juga disambut ratusan kader dan tokoh Partai Demokrat.
Sebagaimana terlihat ketika AHY yang didampingi istri Annisa Pohan mengadakan simakrama dengan kader Demokrat Denpasar di Hotel Inna Bali Heritage, Denpasar, Jumat (15/3/2019) sore. Sekitar seribu kader dan simpatisan tampak antusias menyambutnya di hari pertamanya berada di Bali. Melihat sambutan yang begitu meriah, AHY bukan saja memuji Ketua DPC Partai Demokrat Denpasar AA Ketut Asmara Putra yang kerap disapa Gus Cilik juga optimis partai besutan SBY ini bisa bangkit kembali. “Mendengar yel-yel tadi, jelas ketahuan siapa jagoannya di sini,” ujar AHY yang disambut yel-yel hangat kader.
Dalam simakrama yang juga dihadiri Wakil Sekjen (Wasekjen) DPP Partai Demokrat Putu Supadma Rudana alias PSR dan Ketua DPD Partai Demokrat Bali Made Mudarta, AHY memaparkan secara gamblang 14 program Partai Demokrat untuk selanjutnya agar disebarluaskan. 14 program tersebut di antaranya ciptakan lebih banyak lapangan kerja, termasuk untuk milenial dan perempuan, serta batasi tenaga kerja asing. Kelola keuangan dan tingkatkan pelayanan BPJS dengan mengutamakan golongan kurang mampu. Berikan subsidi listrik untuk golongan kurang mampu dan sediakan secara cukup BBM Premium dan pertahankan subsidi pupuk untuk petani serta stop impor pangan ketika musim panen dan perlindungan hukum.
“Jangan hukum hanya tajam ke bawah tapi tumpul ke atas,” ujarnya. Dalam pidatonya, AHY mengapresiasi Gus Cilik yang bersama Wasekjen DPP Partai Demokrat Putu Supadma Rudana dan Ketua DPD Partai Demokrat Bali Made Mudarta selaku tuan rumah yang telah mempersiapkan acara ini dengan baik dan juga berjuang membesarkan Partai Demokrat di Bali. “Saya yakin dengan semangat dan kerja keras ini, Demokrat bisa mengembalikan kejayaan partai dan pada pileg nanti suaranya meningkat,” tegasnya.
Di awal kunjungannya, AHY mengadakan tatap muka dan menyaksikan karya para seniman, perajin serta pelaku ekonomi kreatif di Cassa Bunga Renon. Sementara itu Ketua DPC Partai Demokrat Kota Denpasar AA Ketut Asmara Putra alias Gus Cilik saat diminta tanggapannya terkait pujian dan kepercayaan khusus yang diberikan AHY, mengaku bangga atas hal tersebut. “Tentu kami sangat bangga Pak AHY apresiasi kegiatan DPC Demokrat Denpasar,” katanya.
Namun yang lebih penting lagi, apresiasi AHY dan semangat yang diberikan kepada para kader Demokrat Bali khususnya di Denpasar ibarat memberikan darah segar, energi luar biasa dan motivasi sehingga kader lebih bersemangat mengembalikan kejayaan Partai Demokrat seperti halnya di tahun 2009.
“Konsolidasi AHY dengan masyarakat dan kader Partai Demokrat Denpasar ini akan menjadi momentum kami untuk bangkit di Pileg 2019,” ujar politisi asal Kelurahan Padangsambian Kecamatan Denpasar Barat ini.
Kehadiran AHY di Bali menurut Gus Cilik diharapkan bisa memotivasi kader-kader untuk bangkit di Pileg 2019. “Jadi kehadiran Ketua Kogasma ini akan memotivasi kader untuk berjuang all out di 17 April 2019. Khususnya di Denpasar juga kami ingin kembalikan kejayaan Demokrat seperti Pileg 2009,” tegas politisi yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar ini. (bas)