Akhir 2018 Pascasarjana UNR Tambah Gedung Baru

(Baliekbis.com), Pascasarjana Universitas Ngurah Rai (UNR) pada tahun 2018 akan memiliki gedung baru berlantai 4 yang dilengkapi tempat parkir (basement). Gedung baru ini untuk peletakan batu pertama akan dilaksanakan setelah tanggal 17 Agustus 2017. Hal ini dikatakan oleh Direktur Pascasarjana UNR, Dr. Nyoman Suartha, SE, SH, M.Si, Selasa (1/8). Menurutnya, pembangunan gedung baru Pascasarjana UNR ini memiliki luas 1500 M2 ini dianggarkan Rp 11 miliar.

 

Gedung baru ini nantinya untuk menunjang peningkatan jumlah mahasiswa yang jumlahnya terus bertambah.  “Gedung baru juga akan dilengkapi dengan fasilitas yang cukup memadai seperti AC, Lab Komputer, Perpustakan dan lainya,”ucapnya. Lanjut Suartha, bila pencapaian Akreditasi B untuk tahun ini bisa tercapai akan memberi dampak positif sebab akan banyak mahasiswa baru yang ingin kuliah di Pascasarjana UNR. Tidak itu saja, ruangan baru Pascasarjana UNR nanti juga akan menampung mahasiswa S3 untuk bisa mencapai gelar doctor. “Dengan adanya dua Program Studi (Prodi) yang dimiliki Pascasarjana UNR yakni Prodi Magister Ilmu Administrasi dan Prodi Magister Ilmu Hukum ini dipastikan jumlah mahasiswa akan terus bertambah,”terangnya. Suartha juga berharap apa yang menjadi perjuangannya selama ini untuk bisa merealisasikan Prodi Magister Ilmu Hukum Pascasarjana UNR agar secepatnya bisa ter-Akreditasi B sesuai dengan impiannya selama ini.

Setelah terealisasi Akreditasi B, maka kerjasama yang selama ini telah dilakukan dengan berbagai pihak akan kembali dilanjutkan. “Jika perlu seminar dan penelitian untuk peningktan mutu dan kualitas akan terus dioptimalkan dengan baik,”imbuhnya. Ditambahkan, kemajuan Pascasarjana UNR tidak terlepas dari seluruh dukungan Civitas Akademika yang selama ini ikut memberikan kontribusinya. Apalagi rencana ke depan Rektor UNR akan meningkatkan status dosen dari S2 menjadi S3 atau guru besar. (sus)