Bau Tanah Pada Ikan? Berikut Cara Mengatasinya
(Baliekbis.com), Beda tempat hidupnya, beda pula rasanya. Ikan yang berasal dari laut cenderung memiliki bau amis yang lebih pekat daripada ikan air tawar. Namun, bukan berarti ikan air tawar tidak memiliki bau, apalagi jika ikan tersebut baru saja diangkat dari kolam ataupun habitat hidupnya.
Biasanya, ikan tersebut masih memiliki bau khas berupa bau tanah. Untuk mengantisipasi bau tanah yang melekat pada daging ikan, cara terbaik adalah dengan segera membersihkan ikan saat ingin memasaknya. Hal ini juga bertujuan untuk membuat ikan tetap dalam keadaan segar.
Bau tanah pada daging ikan ini biasanya tercium pada jenis ikan mujair, ikan gurame dan ikan mas. Bau lumpur ini berasal dari bakteri dan plankton di dalam kolam tempat pengembang biakan ikan tersebut, terutama karena pemberian pakan yang berlebihan sehingga bakteri dan plankton tersebut dapat berkembang, juga karena keadaan kolam yang jarang dibersihkan.
Nah, bagaimana jika ikan yang akan kita konsumsi ternyata berbau tanah? Ini dia tips menghilangkannya:
- Bersihkan ikan seperti biasa di bawah air mengalir
- Bersihkan insang ikan dan sisik dengan baik, jangan sampai ada yang tersisa
- Sayat tipis bagian tubuh ikan di kedua sisi
- Rendam ikan dengan air yang dicampur dengan perasan jeruk lemon atau jeruk nipis
- Diamkan selama 30 menit
- Bilas kembali di bawah air mengalir
Cara lainnya:
- Ikan yang telah dibersihkan bagian insang dan sisiknya dicuci dengan air garam
- Cuci seluruh bagian tubuh ikan dengan air garam tersebut sampai ke sisi yang sulit dicapai air
- Jika sudah selesai, bilas kembali ikan dengan menggunakan air tawar sampai bersih
Jika salah satu proses pembersihan ikan dari bau tanah atau lumpur tersebut sudah dilakukan, lanjutkan dengan proses memasak. Pada saat memasak, sebaiknya mengolah ikan dengan cara menggoreng ataupun membakarnya, aroma bau tanah pada ikan akan hilang dengan sendirinya. Gunaka pula bumbu-bumbu khas penguat aroma dan rasa seperti bumbu pedas manis, bumbu yang mengandung jahe, sereh, kunyit, lada dan lain sebagainya sehingga aroma bau tanah tergantikan dengan aroma kuat bumbu-bumbu tersebut. (ist)