Cegah Covid-19, Anggota DPRD Denpasar Yogi Arya Gelar Penyemprotan Desinfektan Organik dan Hand Sanitizer Herbal
(Baliekbis.com),Anggota Komisi I DPRD Kota Denpasar Nyoman Yogi Arya Dwi Putra bersama puluhan relawan melakukan penyemprotan disinfektan organik di wilayah Pedungan, Minggu (5/42020) pagi. Selain melakukan penyemprotan sebelumnya juga dibagikan hand sanitizer herbal kepada warga.
“Kita tahap ini menyiapkan 2.000 liter desinfektan organik didukung sepuluh hand sprayer untuk penyemprotan ke lingkungan warga. Sedangkan hand sanitizer herbal baru dibagikan sekitar 200 unit,” jelas Yogi Arya di sela-sela kegiatan penyemprotan.
Aksi pencegahan Covid-19 tersebut juga dilanjutkan dengan penyerahan sekitar 300 liter disinfektan organik kepada Kelurahan Pemogan yang diterima Perbekel Pemogan I Made Suwirya di kantornya.
Arya Yogi mengatakan untuk kegiatan ini pihaknya bersama relawan menyiapkan disinfektan
sekitar 8 ribu liter yang nantinya secara berkala akan dilaksanakan. “Kita menggunakan disinfektan organik serta hand sanitizer herbal agar aman dan tidak berdampak negatif bagi kesehatan,” jelas Yogi Arya.
Politisi Partai NasDem asal Pedungan ini mengatakan untuk mencegah dan memutus mata rantai penularan dan penyebaran virus Corona atau Covid-19 ini selain dengan menjaga jarak (social distancing), tidak keluar rumah atau menghindari kerumunan.
Yang juga penting adalah menjaga kebersihan dengan pola hidup bersih dan sehat serta lingkungan. “Kita berharap dengan menjaga kebersihan lingkungan penyemprotan cairan disinfektan organik ini warga bisa terbebas dari paparan virus berbahaya ini,” jelas Yogi Arya.
Ditambahkan Yogi Arya, dengan menggunakan disinfektan organik ini diyakni tidak akan berdampak negatif sebab bahan-bahan yang digunakan semuanya organik. “Formula disinfektan ini telah teruji dan produk sejenis sudah dipakai di Thailand dan Cina,” tambahnya.
Penyerahan bantuan disinfektan kepada Perbekel Pemogan
Ditanya hikmah yang bisa dipetik dari masalah yang terjadi saat ini, Yogi Arya berharap lebih menyadarkan semua pihak akan pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan serta semangat gotong-royong. “Dan sudah tentu kejadian ini juga bisa membuka wawasan agar kita bisa menggali sektor ekonomi lain selain pariwisata,” jelasnya.
Sementara itu Perbekel Pemogan I Made Suwirya menyatakan terima kasih atas sumbangsih Anggota DPRD Kota Denpasar Yogi Arya untuk ikut mencegah penyebaran Covid-19. “Wilayah kami sangat luas dengan 17 banjar sehingga memerlukan dukungan dari berbagai pihak,” tambahnya. Suwirya mengatakan pihaknya juga menyiapkan anggaran Rp500 juta dari APBDes untuk pencegahan wabah corona ini. (bas)