Cegah Dampak Covid-19, Yayasan Batan Kendal Suwung Kembali Bagikan Ratusan Paket Sembako kepada Warga
(Baliekbis.com),Yayasan Batan Kendal Suwung, Sesetan kembali membagikan ratusan paket sembako kepada warganya, Minggu (3/5/2020) bertempat di Balai Banjar Batan Kendal Suwung.
Bantuan paket sembako kali ini merupakan yang keempat kalinya sejak merebaknya wabah Covid-19. “Total sudah 900 paket sembako yang dibagikan dari sejak awal,” ujar Sekretaris Yayasan Batan Kendal Suwung yang juga selalu Ketua KSU Sedana Buana IB Wika Sudarta didampingi Ketua Yayasan Nyoman Sarna dan Ketua STT Komang Adi Dharmayasa di sela-sela pembagian sembako.
Adapun paket sembako yang dibagikan kali ini berupa beras 10 kg, mie instan 1 dus, minyak goreng 2 liter, 1 kg gula pasir dan ikan olahan. Ketua Yayasan Nyoman Sarna menambahkan Yayasan Batan Kendal menaungi usaha koperasi serta pasar.
Ketua STT didampingi Ketua Yayasan dan Sekretaris Yayasan Batan Kendal
Sebagai wujud peduli atas dampak wabah Virus Corona yang menimpa warga, yayasan memberikan bantuan berupa sembako untuk membantu kebutuhan warga. “Sebab banyak warga Batan Kendal yang juga bergerak di industri pariwisata yang kini terpaksa dirumahkan. Jadi kami berupaya membantu meringankan beban warga,” jelas Sarna.
Sementara itu Ketua STT Komang Adi Dharmayasa mengatakan yayasan bekerja sama dengan koperasi, pasar serta didukung donatur. “Semua warga dibantu paket sembako. Dan pada HUT ke-50 STT pada tanggal 7 Mei, kami juga akan membagikan paket sembako,” ujar Komang Adi.
Dalam membantu warga Batan Kendal mengatasi dampak Covid-19 ini, warga adat yang sudah kawin keluar juga diberikan bantuan. Bagi warga yang sakit dan lansia, sembako langsung diantar ke rumah-rumah. “Kami juga melaksanakan penyemprotan disinfektan dan membagikan masker sebanyak 2.000,” tambah Nyoman Sarna. (bas)