Celebest Waspadai Kebangkitan PS Badung

(Baliekbis.com), Meski bermain di kandang sendiri, Celebest FC Kota Palu tak mau meremehkan tamunya PS Badung pada lanjutan penyisihan putaran II Grup 7 Liga 2 Indonesia, di Stadion Gawalise Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng), Minggu (30/07/2017).

Tuan rumah akan berusaha mengamankan poin penuh, untuk menjaga peluang tim berjuluk Tanduk Anoa ini, bersaing dalam perebutan tiket lolos ke babak 16 besar. Peluang Celebest tentu sangat besar, apalagi pada  pertemuan putaran pertama di kandang PS Badung (Gelora Samudera Kuta), tim besutan Pelatih Kepala Rudy Eka Priyambada yang dibantu pelatih asal Bali Wayan Sukadana sebagai asistennya, sukses menahan imbang Laskar Keris tanpa gol. Tapi hasil itu, menurut Wayan Sukadana tidak bisa dijadikan jaminan main di kandang bisa menang. ”Justru kami mewaspadai kebangkitan PS Badung, apalagi mereka habis memenangkan pertandingan kandang 2-1 saat menjamu PS Sumbawa Barat (PSSB),” kata Sukadana melalui telepon, Sabtu (29/07/2017).

Bukan itu saja, PS Badung juga diketahui merekrut sejumlah pemain baru pada putaran kedua seperti nama stiker gaek Rasmoyo, pemain bertahan Nengah Sulendra (eks Bali United) dan gelandang serang Bowo asal Cilacap. Di sisi lain, Celebest juga mendapat amunisi pinjaman dari Bali United, Azka. ”Dengan tambahan amunisi itu, artinya PS Badung datang ke Kota Palu dengan ambisi mencuri poin untuk mendongkrak posisi mereka yang kini masih di zone merah,” imbuh Sukadana. Pelatih asal Desa Banda Klungkung ini mengaku bersyukur, karena semua pemain Celebest bisa diturunkan. Artinya tidak ada pemainnya yang cedera termasuk mengantongi akumulasi kartu kuning maupun merah. ”Kami akan turun dengan kekuatan penuh. Saya juga harapkan anak-anak fokus sepanjang pertandingan, tidak boleh sedikit pun lengah karena semua pemain Badung saat ini sangat berbahaya,” pungkas Sukadana.

PS Badung sendiri kini sudah berada di Kota Palu. Careteker pelatih PS Badung Nyoman Sujata mengatakan, secara umum timnya sudah siap menghadapi Celebest. Bahkan, pelatih asal Jimbaran itu bertekad meraih kemenangan di kandang Celebest. ”Anak-anak sudah siap tempur, mereka juga bertekad meraih poin maksimal minimal satu poin,” tegas Sujata. Setelah melawan Celebest, PS Badung kembali melakoni laga tandang di markas Persekap Pasuruan. (ibg)

KLASEMEN SEMENTARA GRUP 7

1.Madura        FC        6          3          2          1          (11-6)  11

2.Celebest FC 6          3          2          1          (8-3)    11

3.Semeru FC    6          3          2          1          (6-5)    11

4.Persekam FC            6          2          4          0          (8-5)    10

5.PS Badung    7          2          2          3          (5-9)    8

6.Persekap      6          1          1          4          (9-10)  4

7.PSSB             7          1          1          5          (4-12)  4