Chef Katie Provenza: Fillet Tilapia Teksturnya Bagus dan Gampang Diolah

(Baliekbis.com), “Bagi saya, Tilapia adalah sesuatu yang saya suka. Harganya juga sangat terjangkau. Ini adalah ikan yang telah saya pilih selama bertahun-tahun karena rasanya, baunya, teksturnya bagus, dan harganya yang tidak terlalu mahal. Jadi ikan ini tidak akan menghabiskan banyak budget saya,” ungkap Chef Katie Provenza (Chef, Event Specialist, Food Consultant) saat memberikan demo masak dua hidangan lezat berbahan dasar fresh fillet Tilapia dari Regal Springs di hadapan puluhan chef di Bali, Rabu (19/9).

Chef asal California yang telah terjun lebih dari 15 tahun dalam dunia kuliner ini hadir dalam acara Fresh Fillet Tilapia Launch di Bali Intercontinental Resort, Jimbaran. Menurut Chef Katie, banyak hal yang bisa dibuat dari produk tilapia ini, juga bisa dipanggang. “Saya senang bekerja dengan tilapia, karena produk ikan ini gampang diolah karena rasa dan teksturnya yang bagus. Tilapia yang masih fresh sangatlah bagus karena bebas antibiotik dibandingkan dengan ikan lokal lainnya,” jelasnya seraya menambahkan tilapia ini bebas antibiotik dan zat-zat lainnya yang mungkin adiktif, jadi sangat bagus.

Ditanya soal kuliner Bali menurutnya memiliki cita rasa yang khas. “Saya juga akan belajar lebih banyak lagi tentang kuliner Bali dan Indonesia. Jadi saya akan banyak memiliki resep,” terangnya. Dalam demo memasak talipia, chef Katie tampak mahir mengolah fillet tilapia serta menyajikannya kepada peserta yang memuji kelezatan ikan air tawar itu.

Sebagaimana diketahui Regal Springs kini hadir di Bali dengan produk Fresh Fillet Tilapia. Regal Springs berkomitmen untuk melayani pasar domestik dengan kualitas produk yang sama dengan produk yang selama ini diekspor ke Amerika Serikat, Eropa dan Australia. “Bali merupakan kota pertama di Indonesia dimana Regal Springs menyediakan produk fillet Tilapia dengan kualitas premium yaitu Fresh Fillet Tilapia,” jelas Chief Marketing Officer (CMO) Regal Springs Mr. Kristin Veriga saat memperkenalkan produknya di hadapan para chef hotel berbintang dan restoran terkemuka di Bali. (bas)