Disparda Bersama BPPD Badung Gebrak Pasar India
(Baliekbis.com),Dinas Pariwisata dan Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Badung kembali melakukan Sales Mission 2020 di India, yang merupakan Pra-Event Sales SATTE India 2020.
Delegasi Badung yang terdiri atas para Industri, perwakilan asosiasi dan tim BPPD Badung, pada Sales Mission kali ini melakukan table top pada tanggal 6 Januari 2020 tepatnya di kota Mumbai, India dan kemudian dilanjutkan dengan kota Ahmedabad serta mengikuti acara tahunan SATTE India di Delhi.
India dipilih sebagai target sales mission tahun ini dikarenakan, negara ini termasuk emerging market yang memiliki potensi yang sangat besar untuk dapat berkontribusi pada pencapaian kunjungan pada tahun 2020. Saat ini, data statistik menunjukkan pasar India masih perlu dikembangkan guna mencapai target yang diinginkan. Maka dari itu, BPPD sangat antusias untuk menjalankan sales mission ini, dan diharapkan melalui kesempatan ini dapat meningkatkan minat wisatawan India untuk berkunjung ke Bali.
“Kesuksesan sales mission ini bergantung pada sinergi antara Dinas Pariwasata Badung, BPPD, dan partner industri seperti maskapai penerbangan, agen perjalanan wisata, dan juga rekan media baik di India maupun Bali untuk memaksimalkan hasil yang diharapkan,” jelas Wakil Ketua BPPD Badung Made Ramia Adnyana yang juga GM Hotel Severeign Tuban, Selasa (14/1/2020).
Kota Mumbai merupakan kota termakmur di India, dan memiliki GDP tertinggi dari kota manapun di Asia Selatan, Barat, atau Tengah. Mumbai adalah kota terbesar di India berdasarkan jumlah populasi dan pusat finansial serta komersial India yang menyumbangkan 6,16% dari total GDP. Pada tahun 2008, Mumbai diberi gelar sebagai kota global. Mumbai juga memiliki jumlah jutawan dan miliarder tertinggi daripada seluruh kota di India.
Sales mission kali ini turut dihadiri oleh Thai Airways selaku partner. Tim Thai Airways terdiri atas lima personil, yaitu: Mr. Phi-Roon Sakulthong, General Manager for Western India; Mr. Wanique Rahman, Senior Sales Officer; Miss Hetal Devani, Sales Officer; dan Mr. Kishone Bukane, Sales Manager Thai Smile.
Pada kesempatan ini, Thai Airways mengajak operator-operator besar untuk ikut serta meandering agen-agen perjalanan wisata dalam mempromosikan Bali. Thai Airways mengusulkan dibuatnya sistem keanggotaan sehingga para pelanggan dapat menikmati hak istimewa. Thai Airways juga mengajukan dilakukannya dua famtrips ke Indonesia dalam satu tahun. Thai Airways siap menyediakan hubungan baik yang menyatukan Mumbai, Bangkok, dan Bali untuk membantu mempromosikan Bali.
Dalam sambutannya, I Made Ramia Adnyana selaku Wakil Ketua BPPD Badung menyampaikan sales mission ini menggandeng 18 industri Bali sebagai delegasi untuk berbagi keindahan Bali dan Badung sebagai destinasi untuk market India. Sales mission ini bertema “Eat, Pray and Holidays in Bali” yang terinspirasi oleh film Julia Roberts yang berjudul “Eat, Pray, Love” dan dipilih mengingat keterkaitan India dan Bali dari segi budaya dan agama Hindu.
Sales Mission di Mumbai ini dihadiri oleh 80 peserta, meliputi The Honourable Tennike Erman yang menjabat sebagai Consul for Social & Cultural Affair dan Head of Chancery, delegasi Thai Airways, dan delegasi dari Badung yang terdiri atas Ngakan Putu Tri Ariawan dan Rusmini yang mewakili Dinas Pariwisata Badung, serta I Made Ramia Adnyana dan Jaya Ishwari mewakili BPPD Badung. Acara diakhiri dengan sesi pengundian door prize untuk para peserta, yang disponsori oleh seluruh peserta dari industri yang hadir di kombinasikan dengan tiket pesawat pulang pergi dari Thai Airways, dan kemudian dilanjutkan dengan foto bersama.
Setelah melakukan Sales Mission di Mumbai dan Ahmedabad, akan dilanjutkan dengan acara Satte India 2020 yang diselenggarakan di kota Greater Noida yang terletak di daerah Delhi. Satte India tahun ini merupakan edisi ke-27 dari acara tersebut, dan direncanakan akan dihadiri oleh sekitar 1,050 peserta pameran dan pakar perjalanan wisata dari 50 negara dan 104 kota di India. (ram)