Dit Binmas Polda Bali Berbagi Kasih dengan Anak Yatim serta Anak Terlantar
(Baliekbis.com), Direktorat Pembinaan Masyarakat (Dit BinMas) Polda Bali melaksanakan anjangsana dan berbagi kasih kepada anak yatim Yayasan AL Inayah Kediri Tabanan dan Yayasan Sayangi Bali, memberikan Sarana kontak dan binluh kepada anak-anak yatim Yayasan AL Inayah Kediri Tabanan dan Yayasan Sayangi Bali. Bertempat di Jl. Subak Dalem No.5 Denpasar. Selasa (11/12/2018).
Pelakasanaan Kegiatan dipimpin oleh AKBP. Ni Nyoman Hendriati didampingi Kompol. Ni Putu Utariani, S.H dan Kompol. I Ketut Sukada, S.H, M.H.Kegiatan anjangsana dan berbagi kasih ini diterima langsung oleh ketua yayasan I Dewa Putu Wirata S.H diikuti 20 orang anak yatim dan 7 orang anak yatim. Dalam sambutannya, Hendriati mengucapkan terima kasih kepada ketua yayasan dan anak-anak yatim serta anak-anak terlantar atas kesediannya menerima Tim Binluh dari Dit Binmas Polda Bali.
Tujuan dilaksanakannya anjangsana dan berbagi kasih ini untuk memberikan beberapa pemahaman materi, diantaranya tentang bahaya kenakalan remaja dan penyalahgunaan narkoba, hindari penyebaran berita-berita bohong atau Hoax maupun penyebaran konten-konten porno sesuai UU No.11 Tahun 2008 tentang ITE pasal 27 ayat 1 dan ayat 4 dan Pasal 28 UU ITE.
Dalam penjelasan yang disampaikan, ada beberapa penekanan Yaitu Perlunya latihan kedisiplinan bagi anak-anak yatim maupun anak-anak terlantar pada saat di sekolah maupun di lingkungan tempat tinggal. Kemudian tentang bahaya kenakalan remaja dari hal-hal kecil seperti Vandalisme atau aksi corat coret disekolah,menipu orang tua, maupun mengendarai sepeda motor sendiri tanpa didampingi oleh orang tua/wali.
Hendriati menekankan, Polri dalam hal ini Dit Binmas Polda Bali adalah murni tugas Polri untuk berbagi kasih dan cinta kepada semua masyarakat, terutama kepada anak-anak kita yang terlantar dan yatim piatu karena disamping mengemban tugas serta fungsi sebagai Pelindung, Pengayom, dan Pelayan masyarakat, kami juga merupakan pendidik dan pembina anak-anak, terutama generasi muda dengan memberikan edukasi dan morality knowledge mean atau pendidikan moral serta hukum.
Pada kesempatan tersebut, Hendriati juga menyampaikan pesan hindari bahaya penyalahgunaan narkoba dan bahaya seks bebas, selanjutnya perlu ditumbuhkan rasa kepedulian anak-anak terhadap lingkungan tempat tinggal, sekolah, serta tanamkan rasa hormat kepada orang tua/wali maupun guru di sekolah. Agar generasi muda kita kelak menjadi penerus bangsa yang membanggakan keluarga, nusa dan bangsa.Tutupnya. Di akhir kegiatan, Tim Binmas membagikan alat-alat mandi dan cuci diantaranya, sabun, rinso, tisu basah dan kering, sembako, serta makan siang untuk anak-anak. (hpb)