Dorong Lahirnya SDM Andal, Amatra Beri Beasiswa SMK Pertanian dan Pariwisata

(Baliekbis.com), Bali sejatinya memiliki lahan pertanian yang masih cukup luas. Iklimnya juga mendukung untuk pengembangan komoditi pertanian bernilai ekonomis tinggi.

“Sekarang tinggal dikembangkan SDM-nya. Sebab tak mungkin menghasilkan produk yang banyak dan berkualitas tanpa didukung SDM yang andal,” ujar Founder Amatra yang juga Anggota Komisi II DPRD RI AA Bagus Adhi Mahendra Putra di sela-sela kegiatan Donor Darah menyambut HUT ke-42 Yayasan Pendidikan Ngurah Rai, Sabtu (27/6).

Karena itu Gus Adhi begitu politisi Partai Golkar asal Kerobokan Badung ini kerap disapa menegaskan faktor SDM harus mendapat dukungan dan perhatian serius dalam upaya memajukan pertanian khususnya di Bali. “Amatra menyiapkan beasiswa penuh selama tiga tahun untuk 20 siswa SMK bidang Pertanian,” ujar Gus Adhi.

Dengan support beasiswa ini diharapkan akan banyak generasi muda yang mau terjun ke sektor pertanian yang sejatinya memiliki prospek sangat bagus. Apalagi di tengah pandemi saat ini, dimana sektor lainnya banyak terpuruk. “Saya lihat justru sektor pertanian dan usaha kecil yang masih bertahan. Karena itu, potensi ini harus digenjot terus,” tegas Gus Adhi yang juga Ketua Depidar SOKSI Bali ini.

Selain upaya meningkatkan SDM, menurut Gus Adhi bantuan sarana dan prasarana pertanian juga sudah dilakukan. Politisi Golkar yang kini memasuki periode ke-2 di Senayan ini menambahkan bantuan kepada petani terus dilakukan mulai bibit, pupuk, pembekalan keterampilan hingga alsintan (Alat mesin pertanian) seperti traktor, dll.

Dengan adanya teknologi pertanian yang makin canggih diharapkan petani makin semangat mengelola lahannya dan mendapatkan hasil yang meningkat. Dengan prospek yang bagus maka sektor pertanian bisa jadi pilihan profesi bagi generasi muda mendatang. “Saya berharap lahir anak-anak muda sebagai entrepreneur di usaha pertanian ini. Petani tak lagi identik dengan kemiskinan dan kotor,” harapnya.

Dalam mendorong pengembangan pertanian, dikatakan pihaknya juga menggandeng universitas dan lembaga terkait. Harapannya ke depan tiap daerah (kabupaten) bisa mengembangkan potensi unggulannya dengan melibatkan generasi mudanya. Sehingga ekonomi Bali tidak lagi hanya bertumpu pada satu sektor saja.

Selain untuk siswa SMK bidang Pertanian, Amatra juga memberikan beasiswa kepada 20 siswa SMK Jurusan Pariwisata. Harapannya para siswa ini bisa memiliki daya saing di sektor ini. Sebab pariwisata juga merupakan potensi Bali sehingga SDM-nya harus terus dipersiapkan.

Sebagaimana diketahui Amatra yang bergerak di bidang sosial dan kemasyarakatan dan kini telah terbentuk di kabupaten-kabupaten terus bergerak dalam upaya membantu warga. Belum lama ini, melalui “Amatra Charity” membantu siswa yang tidak mampu agar bisa tetap melanjutkan pendidikannya.(bas)