Dr. Mangku Pastika, M.M.: Banyak Produk Luar Terserap di Bali
(Baliekbis.com), Anggota Komite IV DPD RI dari Provinsi Bali yang juga sekaligus sebagai Koordinator Tim Kunjungan Kerja Komite IV DPD RI Dr. Made Mangku Pastika,M.M. berharap dukungan dari berbagai pihak agar pariwisata Bali bisa pulih pasca-Covid-19 yang menyebabkan pariwisata terpuruk.
“Kalau pariwisata Bali pulih memberi dampak besar baik bagi devisa negara maupun produk daerah lain yang banyak dipasarkan di Bali. Bahkan bebek, ikan sebagian besar dari luar Bali. Juga produk lainnya,” ujar Mangku Pastika dalam pengantarnya kepada Tim Komite IV yang dipimpin Sultan B Nadjamudin selaku Wakil Ketua III DPD RI) saat acara dinner di Bounty Cruise Benoa, Senin (3/10) malam.
Dalam acara santai tersebut Tim Komite IV hadir diantaranya yaitu Sultan B. Nadjamudin (Wakil Ketua III DPD RI – Provinsi Bengkulu), Dra. Hj. Elviana, M.Si. (Ketua Komite IV – Provinsi Jambi), H. Sukiryanto, S.Ag. (Wakil Ketua I Komite IV – Provinsi Kalimantan Barat), H. Sudirman (Provinsi Aceh), H. Faisal Amri, S.Ag., M.Ag. (Provinsi Sumatera Utara), H. Leonardy Harmainy Dt. Bandaro Basa, S.Ip., M.H. (Provinsi Sumatera Barat), H. Muhammad Gazali, Lc. (Provinsi Riau), Hj. Eva Susanti (Provinsi Sumatera Selatan), Ust. H. Zuhri M. Syazali, Lc. Ma. (Provinsi Bangka Belitung), H. Dharma Setiawan (Provinsi Kep. Riau), Dra. Ir. Hj. Eni Sumarni, M.Kes. (Provinsi Jawa Barat), Dr. Maya Rumantir, M.A., Ph.D. (Provinsi Sulawesi Utara), Pdt. Ruben Uamang, S.Th.,M.A (Provinsi Papua) dan M. Sanusi Rahaningmas, S.Sos., M.Msip. (Provinsi Papua Barat). Juga hadir Owner Bounty Cruise Gede Wirata serta Tim Ahli Mangku Pastika yakni Nyoman Baskara, Ketut Ngastawa dan Nyoman Wiratmaja.
Mangku Pastika yang mantan Gubernur Bali dua periode ini juga menceritakan berbagai keunikan Bali sehingga banyak dikenal dengan berbagai nama, di antaranya The Island of Gods dan The Island of Paradise. “Bahkan kalau kita pernah nonton film Eat Pray Love yang dibintangi Julia Roberts yang akhirnya berhasil menemukan kebahagiannya di Bali. Ini menunjukkan Bali sebagai pulau yang damai, nyaman dan sudah tentu aman dikunjungi,” tambah Mangku Pastika.
Sementara Sultan dalam pengantar singkatnya mengaku secara diam-diam banyak belajar dari Mangku Pastika. “Mulai dari beliau ‘terdampar’ di Bengkulu hingga sederet prestasi yang kemudian berhasil diraihnya. Beliau adalah ‘the rising stars’. Saya bangga dengan beliau tapi sekaligus khawatir. Sebab kalau (kembali) ke Bengkulu, beliau bisa jadi Gubernur dan kita bisa kalah,” kelakar Sultan.
“Cinta dan kasih sayanglah yang bisa menyatukan kita dan Pak Mangku Pastika telah menyatukan kita di sini.
Indonesia malam ini sudah pindah ke kapal ini,” pungkas Sultan.
Acara santai di atas kapal Bounty yang sangat nyaman itu, selain dimeriahkan tarian, sulap dan yang sangat menarik adalah tampilnya Maya Rumantir yang menghangatkan suasana dengan beberapa tembang kenangan yang sempat hits. Tak mau ketinggalan, Mangku Pastika juga menyanyikan lagu Mandarin tentang cinta. “Kamu tanya saya, seberapa besar sayang dan cintamu kepada saya”, demikian cuplikan dalam bahasa Indonesia lagu yang sangat fasih dibawakan Mangku Pastika.
Sebagaimana diketahui Tim Komite IV, pada Senin (3/10) mengunjungi Badung dan diterima Bupati Giri Prasta. Pada masa sidang ini, salah satu fungsi pengawasan yang dilakukan oleh oleh Komite IV adalah terkait pengawasan atas pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2021 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2022 yang difokuskan pada Penyaluran Dana Desa. (bas)