Dr. Mangku Pastika, M.M. Puji Koperasi Perempuan Ramah Keluarga Mampu Angkat Martabat Perempuan
(Baliekbis.com), Anggota DPD RI dapil Bali Dr. Made Mangku Pastika, M.M. memuji keberadaan Koperasi Perempuan Ramah Keluarga yang terbukti mampu berkarya nyata dalam membantu warga dan UMKM.
“Koperasi Perempuan Ramah Keluarga telah berbuat nyata, mampu menggerakkan ekonomi dan kesejahteraan anggotanya. Koperasi ini hadir bukan hanya mengejar profit tapi bisa angkat martabat kaum perempuan,” ujar Mangku Pastika saat Reses, Jumat (16/2) di Koperasi Perempuan Ramah Keluarga (KPRK) Prov. Bali Jalan Tk. Batanghari Denpasar.
Reses dengan tema “Eksistensi Koperasi Perempuan di Tengah Upaya Meningkatkan Kesejahteraan Rakyat” yang dipandu Tim Ahli Nyoman Baskara didampingi Ketut Ngastawa dan Nyoman Wiratmaja menghadirkan narasumber Ketua Koperasi Dr. AAA Rusmini Tini Gorda, S.H., M.H., dan jajaran pengurus.
Dikatakan Mangku Pastika koperasi ini sudah membumi, mampu menggerakkan kesejahteraan dan perekonomian keluarga mereka. Koperasi ini juga disertai dengan hati yang tulus, tidak ada profit-oriented untuk keuntungan satu dua orang saja tapi bisa mencerdaskan, memberikan harkat dan martabat bagi kaum perempuan.
“Itu value dan kontribusi yang luar biasa, keberpihakan kepada kaum perempuan, dan memang intinya mencerdaskan mereka. Sehingga mereka tidak lagi menjadi objek eksploitasi. Ini gerakan yang luar biasa dan sudah dipraktekkan, sudah menghasilkan dan membuat mereka lebih percaya diri terlebih dalam berbagai cobaan dan situasi yang tidak selamanya mulus,” jelas mantan Gubernur Bali dia periode ini.
Dicontohkan selama covid mereka masih bisa tetap eksis. Bahkan berkreasi lebih luas lagi sampai sekarang. Itu semua juga atas koordinasi, bimbingan, dan pikiran-pikiran yang membumi. “Saya kira mereka tidak terlalu terpaku kepada modal, pada akhirnya kreativitas dan inovasi yang membawa keinginan yang ikhlas ini modal yang besar melebihi modal uang. Keinginan untuk. bangkit, kerja dan untuk hidup lebih sebenarnya yang penting,” tambah Mangku Pastika.
Di sisi lain, Mangku Pastika menyinggung tantangan Bali ke depan pasca Pemilu 2024 yakni memilih pemimpin Bali, kabupaten dan kota. Dimana suara perempuan sangat strategis dalam menentukan arah pembangunan ke depan. “Memang Bali kecil, tapi menentukan wajah Indonesia. Karena itu jangan sampai salah memilih pemimpin agar Bali bisa semakin maju dan bagus,” harap Mangku Pastika.
Sementara Gung Tini Gorda mengatakan kehadiran Mangku Pastika diharapkan mampu mensoundingkan koperasi dan keluarganya dengan Kementerian yang terkait agar bisa semakin maju.
“Kami disini tidak berpikir soal modal, tapi ketika pasar diperluas perlu didukung regulator. Kita butuh orang yang mampu memberikan penguatan di bidang regulasi. Jadi ini harapan kami. Yang kami lakukan sekarang sudah langsung dilihat. Kelemahannya adalah belum maksimalnya pasar di luar Bali,” jelas Tini Gorda yang mengaku sangat mengapresiasi kedatangan Mangku Pastika.
“Ini akan jadi suatu pemacu bagi kami lebih semangat lagi membawa KPRK ke depannya. Tepat di ulang tahun kami yang ke-9, kami beruntung dihadiri oleh Pak Mangku, karena pejabat lain belum pernah ke sini, ” tambahnya.
Tini Gorda menjelaskan produk KPRK ada berbagai macam. Ada unit usaha dagang, simpan pinjam, diklat dan jasa. Dalam kunjungannya, Mangku Pastika sempat meninjau beberapa stand UMKM yang menjadi anggota KPRK baik kuliner, kerajinan dan fashion. (bas)