FK Unud Bentuk Tim Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) di Tingkat Fakultas
(Baliekbis.com), Dalam rangka meningkatkan aspek keselamatan dan kesehatan civitas akademika FK Unud, Dekan FK Unud, Dr. dr. Komang Januartha Putra Pinatih, M.Kes bersama para Wakil Dekan menyelenggarakan rapat penyusunan program kerja dan koordinasi Tim Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3)
Agenda utama dalam rapat kali ini adalah membahas program kerja dari Tim K3 FK Unud yang dibawakan oleh Dr. I Made Kerta Duana, SKM., MPH., sebagai berikut :
– Penyampaian hasil pemantauan awal sarana dan prasarana K3 serta temuan terkait aspek keselamatan
– Perumusan tindak lanjut yang nantinya akan dijadikan program rutin K3 dan memperkuat kebijakan K3 di FK Unud
Rapat ini turut serta dihadiri oleh tenaga dosen dan tenaga pengamanan yang tergabung dalam Tim K3 FK Unud.