FK Unud, FKIK Unwar dan FK Undiksha Dukung Pariwisata Bali

(Baliekbis.com), Dalam rangka menunjang industri pariwisata di Bali, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana bersama Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa serta Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Ganesha menyelenggarakan Webinar Kolaborasi Triuniversitas di Bidang Kesehatan PariwisataPariwisata, Jumat (27/5/2022). 

Acara diawali dengan sambutan Dekan FK Unud, Dr. dr. Komang Januartha Putra Pinatih, M.Kes,  Wakil Dekan I Undiksha, dr. I Putu Suriyasa, M.S., PKK., SpOK, dan Wakil Dekan I FKIK Unwar, dr. I Wayan Darwata, MPH., yang sekaligus membuka acara.

Dalam sambutannya, Dr. Januartha menyampaikan Bali merupakan tujuan wisata domestik maupun internasional, sehingga keamanan dalam bidang kesehatan menjadi salah satu faktor penunjang dalam pengembangan pariwisata. Pemerintah Indonesia juga sudah mencanangkan medical tourism menjadi salah satu unggulan.

“Oleh karena itu kita sebagai institusi pendidikan harus turut berperan serta mengembangkan medical tourism. Kita sebagai institusi pendidikan yang ada di Bali perlu melakukan kolaborasi sehingga bisa bersaing dengan pihak asing yang ingin mengambil pangsa pasar medical tourism. Kami sangat mengapresiasi langkah ini, harapannya kita bisa dapat merebut pangsa pasar yang ada saat ini. Semoga kita nantinya bisa menjadi tuan rumah di daerah sendiri dalam kaitan medical tourism.” ucapnya.

Webinar kolaborasi ini menghadirkan 3 (tiga) narasumber yaitu :

1. Dr. dr. Made Agus Hendrayana, M.Ked., dari FK Unud dengan topik – Interprofessional Colaboration in Travel Health

2. dr. Made Indra Wijaya, MARS., Ph.D., FISQua dari FKIK Unwar dengan topik – Risk Communication dan Community Engagement in Travel Health

3. Dr. dr. I Made Kurnia Widiastuti Giri, S.Ked., M.Kes dari FK Undiksha dengan topik – Travel Health in Wellness Tourism.