Gol Comvalius Selamatkan Bali United dari Kekalahan Atas Barito
(Baliekbis.com), Gol telat di masa injury time sang bomber asal Belanda Sylvano Comvalius menyelamatkan Bali United dari ambang kekalahan atas tuan rumah Barito Putera Banjarmasin, pada lanjutan pekan ke-31 Liga 1 Indonesia di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Rabu (25/10/2017). Sampai peluit panjang, skor 1-1 mengakhiri laga di kandang Laskar Antasari (julukan Barito Putera).
Sejak kick off, duel berlangsung ketat. Tapi, gawang tim berjuluk “Serdadu Tridatu” yang dikawal Wawan Hendrawan malah dijebol di menit 18 melalui tembakan keras striker asal Brasil Willian Lira, memanfaatkan umpan terukur bek sayap, Nazar Nurzaidin. Tertinggal 0-1, Bali United langsung bangkit menggempur pertahanan tuan rumah. Lewat perjuangan sampai detik-detik terakhir, akhirnya Bali United sukses menyamakan kedudukan 1-1 melalui Comvalius memanfaatkan umpan matang pemain pengganti, Yandi Sofyan Munawar.
Hasil ini sesuai dengan target yang dicanangkan Pelatih Kepala Bali United, Widodo C. Putro. Sebelum terbang ke Banjarmasin, Widodo menargetkan timnya balik pulang membawa poin minimal 1 poin saja, Tambahan satu poin ini bagi Widodo tentu sangat penting, setidaknya tetap menjaga peluang Fadil Sausu dkk., di jalur juara. Kini Bali United mengumpulkan 59 poin untuk mendongkrak posisinya di peringkat ketiga klasemen sementara, sama dengan nilai tim peringkat kedua, Bhayangkara FC yang unggul head to head. Sementara itu, hasil imbang melawan Bali United tidak mengubah posisi Barito Putera yang tetap menempati posisi ketujuh klasemen sementara. Saat ini, tim asal Kalimantan Selatan tersebut mengoleksi 49 poin. (ibg)
KLASEMEN SEMENTARA
1.PSM 31 18 7 6 (59-34) 61
2.Bhayangkara 30 19 2 9 (51-36) 59
3.Bali United 31 18 5 8 (69-36) 59
4.Persipura 31 16 8 7 (58-32) 56
5.Madura United 30 15 9 6 (49-31) 54
6.Persija 31 14 10 7 (41-22) 52
7.Barito Putera 31 14 7 10 (41-38) 49
8.Borneo 30 13 7 10 (42-31) 46
9.Arema 31 12 10 9 (35-35) 46
10.Mitra Kukar 31 13 4 14 (46-65) 43
11.Persela 31 12 3 16 (45-46) 39
12.Persib 30 8 14 8 (35-28) 38
13.Sriwijaya 31 10 8 13 (36-43) 38
14.PS TNI 31 10 6 15 (41-55) 36
15.Perseru 31 8 7 16 (29-40) 31
16.Semen Padang 31 7 8 16 (26-46) 29
17.Persiba 31 6 5 20 (33-54) 23
18.Persegres 31 2 4 25 (24-88) 10
Hasil Rabu (25/10)
Barito Putera v Bali United 1-1
Arema v Persegres 2-0
PS TNI v Sriwijaya 2-1
Jadwal Jumat (27/10)
Bhayangkara v Persela (pkl. 16.00)
Persib v Mitra Kukar (pkl. 19.30)