IGN Oka Darmawan Nakhodai KONI Bali Periode 2022-2026
(Baliekbis.com), I Gusti Ngurah Oka Darmawan, S.H., menakhodai KONI Bali periode 2022-2022 setelah mendapat dukungan 53 porter dari 67 porter yang memiliki hak suara dalam Musyawarah Olahraga Provinsi (Musrorprov) KONI Provinsi Bali di Gedung Wiswa Sabha Kantor Gubernur Bali, Sabtu (19/3).
Dalam Musorprov KONI Bali dihadiri 9 Ketum KONI Kabupaten/Kota se-Bali ada 4 calon kandidat Ketum KONI Bali yakni IGN Oka Darmawan, DR. Togar Situmorang, Dewa Putu Susila an AA Kompyang Gede. Namun tiga kandidat calon ketum KONI Bali persyaratannya kurang lengkap.
Sedangkan Oka Darmawan persyaratan maju sebagai Caketum KONI Bali paling lengkap dan didukung 53 porter sebagai pemegang hak suara sehingga ditetapkan sebagai Ketum KONI Bali terpilih dengan mengantongi suara 53 (80 persen).
Sidang Musorprov KONI Bali dipimpin Fredrik Billy dibantu Pande Purwata, Dewa Gede Ari Wirawan, dr. Laksmi Duarsa, Ngurah Adnyana untuk mengakomodir dukungan untuk calon Ketum KONI Bali. Ternyata dukungan untuk Oka Darmawan sudah sebelum diberikan sehingga tidak ada lawan dalam Musorprov KONI Bali. Setelah ditetapkan Oka Darmawan sebagai Ketum KONI terpilih, pimpnan sidang mencari tim formatur untuk mendampingi Oka Darmawan membentuk kepengurusan anyar KONI Bali lima tahun ke depan. Namun pemilihan anggota formatur sempat ramai ketimbang pemilihan Ketum KONI.
Akhirnya empat orang tim formatur tersebut disepakati Ketum KONI Badung Made Nariana, Ketum KONI Denpasar IB Toni Astawa, Ketut RochinengKetum Pengprov Forki Bali dan Ketum Pengprov Percasi Bali Made Budi Adnyana.
Ketum KONI terpilih IGN Oka Darmawan usai Musorprov KONI Bali, mengucapkan banyak terima kasih kepada pengprov cabor dan pengurus KONI Kabupaten/Kota yang telah memberi dukungan dan mempercayakan untuk menakhodai KONI Bali 5 tahun ke depan.
“Saya atas nama pribadi mengucapkan terima kasih kepada teman dan sahabat karena sudah memilih saya selaku Ketum KONI Bali periode 2022-2026,’’ ucap Oka Darmawa.
Oka Darmawan mengaku, tugas yang diemban ini ke depan cukup berat. Untuk meringankan tugas ini akan diemban bersama-sama cabang olah raga (cabor). Karena tugas berat ini tetap dilaksanakan agar mampu mengangkat prestasi atlet di event nasional maupun internasional.
Pasalnya, Bali di PON XX/2021 di Papua menempati posisi 5 besar dengan meraih 28 medali emas, 25 perak dan 53 perunggu berada di bawah Jawa Barat (133 emas, 105 perak, 115 perunggu), DKI Jakarta (110 ems, 91 perak, 100 perunggu), Jawa Timur (110 emas, 89 perak, 88 perunggu) dan papua (93 emas, 66 perak, 102 perunggu). “Kita harus bekerja keras bersama KONI Kabupaten/Kota dan pengprov cabor untuk bisa mempertahankan prestasi yang diraih di PON Papua tersebut. Mudah-muahan apa yang ditorehkan di PON Papua tidak terlalu jauh nanti di PON XXI Sumut-Aceh 2024,’’ kata Oka Darmawan.
Oka Darmawan menyatakan amanah yang diberikan cukup berat, apalagi ranking yang diraih Bali di PON Papua cukup bagus. Karena itu, keperayaan yang diberikan ini harus diemban sebaik-baiknya lewat kerja keras. Mempertahankan prestasi yang disandang Bali saat ini jauh lebih sulit ketimbang merebut di kancah event olahraga nasional empat tahunan tersebut.
“Tugas yang diemban saat ini sebagai Ketum KONI Bali cukup berat. Kalau sudah dipikul bersama KONI Kabupaten/Kota dan seluruh pengprov cabor akan bisa diatasi,’’ ucap Oka Darmawan yang sebelumnya menjabat sebagai Sekum KONI Bali ini. (ist)