Kabaddi Indonesia TC ke India dan Korsel
(Baliekbis.com), Pengprov FOKSI Bali memastikan Tim Nasional Kabaddi Indonesia bakal membentuk tim definitif Timnas Kabaddi Indonesia akhir Januari tahun 2018. Proyeksinya, setelah itu dilanjutkan dengan melakukan Training Camp (TC) ke India awal Februari 2018 mendatang. Kepastian dan rencana itu diutarakan Wakil Ketua Umum FOKSI Bali yang juga Ketua Umum FOKSI Pusat, Maryoto Subekti, Senin (18/12) di KONI Bali.
Menurutnya, tim yang kini tengah melakoni seleksi berjalan itu, sifatnya membantu FOKSI Pusat dalam membentuk tim yang dipersiapkan untuk berlaga di Asian Games 2018. Sementara ini pihaknya melakukan seleksi berjalan untuk tim putra yang dihuni 15 atlet dan tim putri juga 15 atlet. “Sampai pembentukan tim definitif nantinya, bakal diciutkan menjadi masing-masing putra dan putri menjadi 12 atlet,” terangnya. Lanjut Maryoto, rencananya untuk TC di India dilangsungkan selama dua minggu bahkan bisa sampai sebulan. Tak sampai disitu, TC juga bakal dilakukan ke Korea Selatan (Korsel) dengan waktu yang sama. TC tersebut diungkapkan Maryoto, bahwa dengan melakukan uji coba – uji coba dengan timnas atau klub-klub Kabaddi yang berada di India maupun di Korsel dipastikan atlet Kabaddi di Indonesia akan meningkat prestasinya,” jelasnya.
Maryoto menambahkan, meski sifatnya membantu membentuk timnas Kabaddi Indonesia, pihaknya melakukannya dengan serius agar timnas ini benar-benar tangguh. Karena itulah sekarang timnas dihuni para atlet nasional. Atlet Kabaddi yang mengiktuti TC tersebut untuk atlet Kabaddi putra berasal dari Bali, Kalimantan Timur (Kaltim), Jawa Barat (Jabar), Sulawesi Selatan (Sulsel), DKI Jakarta, Jawa Timur (Jatim) dan Jawa Tengah (Jateng). “Sedangkan untuk atlet Kabaddi putri dihuni atlet dari Bali,” tambahnya. (sus)