Kerja Sama FMipa Unud dengan CIFOR, Metode Kultur Jaringan Dapat Pertahankan Keunggulan Tanaman
(Baliekbis.com), Prodi Magister Biologi FMipa Universitas Udayana menyelenggarakan Kuliah tamu yg dihadiri oleh mahasiswa dan dosen Prodi S1, S2, S3 Biologi serta mahasiswa dan dosen Prodi lain di lingkungan Unud.
Kegiatan yang diselenggarakan secara daring melalui media WEBEX ini merupakan salah satu bentuk implementasi kerjasama FMipa Unud dengan Center for International Forestry Research (CIFOR). Tema yang diangkat adalah Strategi Pemuliaan Pohon dan Pengembangan Kultur Jaringan dengan mengundang pakar peneliti dari Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Bioteknologi dan Pemuliaan Tanaman Hutan Yogyakarta. Prof. Dr. Ir. Budi Leksono, M.P dan Dr. Ir. Asri Insiana Putri, M.P. Topik ini diharapkan dapat meningkatkan wawasan/kompetensi mahasiswa dalam bidang peminatan seperti Konsevasi Sumber Daya Alam, Genetika dan Pemuliaan Tanaman, Genetika Adaptasi Tumbuhan, Teknologi Bioenergi dan Kultur Jaringan) yang tercantum dalam kurikulum Prodi S1, S2 dan S3 Biologi FMipa Unud.
Dari paparan materi yang disampaikan kedua narasumber dapat disimpulkan bahwa Metode kultur jaringan dapat mempertahankan keunggulan tanaman dan strategi pemuliaan tanaman hutan sebaiknya diuji sampai dengan mendapatkan nilai peningkatan genetik akutal (realized genetic gain) sehingga mendekati keadaan yang sebenarnya pada skala operasional.
Pada waktu yang bersamaan, Prodi S2 Biologi, Prodi Magister Kimia FMIPA Universitas Udayana Juga menyelenggarakan Kuliah tamu dengan Tema “Keunggulan Kromatografi Konvensional pada isolasi Senyawa Fenolik” yg dihadiri oleh mahasiswa dan dosen Prodi S1, S2 Kimia, dosen biologi, Fisika, farmasi FMIPA Unud serta mahasiswa Universitas lain di seluruh Indonesia yang registrasi sekitar 49 Instansi sejumlah 176 orang antara lain: UI, UNPAD, UNESA, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Pakuan, Unram, Undana, Poltekes, Stikes, Undira, Unmas dll.
Kegiatan yang merupakan salah satu bentuk implementasi kerjasama FMIPA Unud dengan FMIPA Universitas Airlangga ini mengundang Dosen peneliti Kimia dari Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Airlangga Surabaya, Dr. Nanik Siti Aminah, M.Si. yang diharapkan dapat meningkatkan wawasan/kompetensi mahasiswa S2 dan S1Kimia untuk kuliah selesai tepat waktu yang tercantum dalam kurikulum S2 dan S1 kimia FMIPA Unud.
Berdasarkan paparan materi dan diskusi yang dilaksanakan dapat disimpulkan bahwa senyawa fenolik dapat dipisahkan dengan metode kromatografi konvensional (VLC, GKK, dan KLT) sampai dihasilkan 1 spot yang dapat dikatakan telah murni secara kromatografi. Selanjutnya elusidasi struktur dilakukan dengan menggunakan teknik spektroskopi antara lain UV-Vis, FTIR, NMR, dan MS untuk mengidentifikasi strukturnya. (ist)