Kolaborasi Paling Dinanti, Event CODM X Girls’ Frontline Hadir 5 Agustus 2023

(Baliekbis.com), Garena Call of Duty®: Mobile (CODM) resmi menghadirkan kolaborasi bersama Girls’ Frontline. Kolaborasi ini akan membawa dua karakter ikonik dari Girls’ Frontline–Dusk – Otherworld Ensemble dan Kestrel – Twilight Symphony–ke CODM mulai 5 Agustus 2023. Kolaborasi ini akan semakin terasa spesial dengan event eksklusif bertema Roguelike Gameplay unik yang membawa pengalaman berbeda dan segar untuk pemain! Lucky Draw Girls’ Frontline (5 Agustus – 10 September 2023) Lucky Draw Jupiter Cannon dan Midnight Faith akan hadir bersamaan secara eksklusif, mulai 5 Agustus 2023.

Masing-masing Lucky Draw tersebut akan memberikan karakter dan item spesial kolaborasi spesial CODM X Girls Frontline yang berbeda. Jika pemain ingin mendapatkan Dusk – Otherworld Ensemble, pemain bisa memilih Lucky Draw Jupiter Cannon. Apabila pemain tertarik dengan karakter Kestrel – Twilight Symphony, maka mereka bisa memainkan Lucky Draw Midnight Faith. Dari kedua Lucky Draw tersebut, pemain juga bisa mendapatkan senjata Legendary seperti M4 – Jupiter Cannon (beserta Voice Over spesial berbahasa Jepang), Ballista EM3 – Firepower Focus dengan efek spesial, dan ICR-1 – Wisteria Visage (tanpa Voice Over tambahan). Setiap senjata memiliki keunikannya masing-masing. M4 – Jupiter Cannon misalnya, dilengkapi dengan stiker karakter Girls’ Frontline dan animasi senjata yang unik.

Sementara itu, ICR-1 memiliki Holographic Iron Sight dengan kesan modern. Item Eksklusif Gratis Pada Agustus ini, Garena CODM juga akan menghadirkan banyak event dan hadiah menarik secara gratis, termasuk senjata bertema Girls’ Frontline. Dengan menyelesaikan misi dan mengumpulkan Token di dalam Game, pemain bisa mendapatkan berbagai Weapon Skin bertema Girls’ Frontline, seperti GKS – Impenetrable Wall, Kilo Bolt-Action – Dance of Cinnabar, serta QXR – Flight Menace. Di antara ketiga senjata tersebut QXR – Flight Menace menjadi senjata spesial dengan Voice Over berbahasa Jepang. Soldiers (sebutan pemain CODM) hanya perlu terus login dan main CODM selama event Girls’ Frontline untuk mendapatkan hadiahnya! Collapse Mutation Event (4 Agustus – 4 September 2023) Kolaborasi spesial antara CODM X Girls’ Frontline kali ini juga menghadirkan Event spesial yang belum pernah ada sebelumnya, yaitu Collapse Mutation. Event Collapse Mutation ini menyerupai Game Roguelike yang ada di Play Store.

Dalam event ini, pemain akan ditantang melewati banyak dungeon dan memilih strategi terbaik untuk menghadapi musuh agar dapat melangkah ke tahap selanjutnya. Dalam Event Collapse Mutation ini, pemain bisa memainkan 4 karakter utama, yaitu HK416, UMP45, Kar98K, dan M870. Setiap karakter memiliki keunikannya masing-masing, mulai dari senjata yang digunakan hingga skill khusus. Setelah berhasil menyelesaikan misi, pemain akan diberikan hadiah Token khusus yang bisa digunakan untuk mendapatkan karakter Girls’ Frontline.

Semakin banyak koleksi karakter yang dimiliki pemain, semakin banyak pula hadiah gratis yang bisa didapatkan. Karakter yang sudah dikumpulkan nantinya bisa diubah menjadi Stiker dengan menyelesaikan misi tertentu. Stiker spesial ini bisa ditempel di senjata favorit agar tampilan senjata lebih unik dan menarik! Catat tanggal lengkapnya dan pastikan untuk login dan main CODM di sepanjang Agustus 2023! Temukan informasi lengkap seputar Update dan kolaborasi CODM bersama Girls’ Frontline di akun Facebook, Instagram, YouTube, dan Website resmi kami. Download CODM sekarang di Apple iOS App atau Google Play Store!