Kontingen Gianyar keluhkan Sarana Latihan Menembak
(Baliekbis.com), Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali ke-XIII Gianyar 2017 mulai mempertandingan cabang olahraga (cabor) menembak di Lapangan Tembak Bhayangkara Tohpati Denpasar, Sabtu (9/9). “Cabor menembak yang akan dibuka Ketua Umum KONI Bali Ir. I Ketut Suwandi ini diikuti 194 atlet dari seluruh Kabupaten/Kota di Bali guna memperebutkan 61 medali emas, 61 medali perak dan 61 medali perunggu,”ujar Ketua Panpel Perbakin Gianyar A.A Gede Adipati Surya, Jumat (8/9). Dikatakan, khusus untuk cabor kontingen menembak dari Gianyar melibatkan 23 atlet yakni 3 atlet putri dan 20 atlet putra. Dari 23 atlet menembak Gianyar yang diturunkan diharapkan bisa merealisasikan medali emas. “Tujuan utama dari cabor menembak selain bisa merealisasikan medali emas di Porprov Bali ke-XIII Gianyar 2017 ini juga tidk terlepas dari bagian pencarian bibit atlet professional yang akan dipersipkan menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua ke-XX tahun 2020 mendatang,” terangnya.
Dijelaskan, pada helatan Porprov ini, selaku tuan rumah masih merasa sedikit terbebani dikarenakan minimnya sarana dan prasana pertandingan, sebab Gianyar sendiri hingga saat ini tidak memiliki lapangan menembak sedangkan dari daerah lainya sudah memiliki lapangan menembak sendiri. “Jika dilihat dari banyaknya jumlah atlet menembak tentu Gianyar paling banyak, dan entah kenapa Pemerintah Gianyar kurang memperhatikan soal lapangan menembak sebagai pusat latihan,”ucap Gung Adi yang juga mantan atlet menembak. Kurangnya perhatian Pemeritah Gianyar untuk bisa menyediakan lapangan menembak untuk latihan para atlet ini membuat banyak atlet menembak dari Gianyar harus beralih ke daerah lainnya yang memiliki sarana dan prasana untuk latihan menembak. “Kalau tidak ingin atlet menembak Gianyar beralih ke daerah lain hendaknya pemerintah Gianyar segera bisa menyedikan lapangan menembak. Mestinya sebagai tuan rumah penyelenggara Porprov Bali XIII Gianyar 2017 tidak mesti pinjam lapangan menembak seperti saat ini yang lokasikan di Denpasar,” paparnya.
Ditambahkan, untuk cabor menembak yang diikuti 194 atlet dari seluruh Kabupaten/Kota di Bali ini mempertandingkan 33 nomor untuk katagori perorangan dan beregu yang terdiri dari individu putra 12 nomor, individu putri 12 nomor, team putra 9 nomor dan team putri 5 nomor. Nomor yang dipertandingan seperti 10 m air pistol, 10 m air pistol standar, 10 m air rifle standar, 25 m standar pistol, 25 m rapid fire pistol, 50 m free pistol, 50 m rifle prone, 50 m refle 3 potition, 10 m air rifle hunting serta 33 m metal Silhouete,” tambahnya. (sus)