Lagi Gerak BS Bali Bantu Sembako di Desa Sam-Sam Tabanan
(Baliekbis.com),Organisasi Gerakan Bangun Solidaritas ( Gerak BS) Bali kembali membagikan sembako kepada masyarakat di enam banjar di Desa Sam-sam, Kecamatan Kerambitan, Kabupaten Tabanan, Sabtu (13/6).
Bantuan sembako tersebut langsung diserahkan oleh Ketua Gerak BS Bali, Hamid Hadun kepada Kepala Desa Sam-sam, Dewa Made Sukma Media. Hamid Hadun mengatakan bantuan sembako ini diharapkan dapat menyisir masyarakat di enam banjar yang ada di Desa Sam-sam.
“Karena masyarakat di enam banjar tersebut dirasakan belum mendapatkan bantuan, maka dari itu pantas untuk dibantu sembako. Apalagi bantuan sembako yang diberikan supaya tercipta rasa keadilan sehingga terbangun solidaritas dimasyarakat,” terangnya.
Hamid Hadun juga mengatakan kalau bantuan yang disalurkan Gerak BS ini diharapkan bisa memenuhi kebutuhan hidup masyarakat di enam banjar di Desa Sam-sam.
Apalagi di tengah Pandemi Covid-19, pasti sangat dirasakan sekali dampak sosial dan ekonominya. Selain itu, dari Gerak BS sendiri dalam menyalurkan bantuan memang sudah tergerak sesuai hati nurani. “Bahkan motto Gerak BS yakni bersama melawan Covid-19 lewat kegiatan sosial dengan penyaluran sembako,” ucapnya.
Lanjutnya, terbangunnya Gerak BS Bali untuk melakukan kegiatan sosial bagi sembako tidak terlepas dari sebuah organisasi swadaya masyarakat yang lahir atas inisiasi Bambang Soesatyo (Bamsoet), Ketua MPR RI periode 2019-2024.
Hamid Hadun yang juga didampingi Wakil Bidang Sosial Kemasyarakatan Gerak BS Pusat George Alexander sangat berharap agar bantuan sembako yang disalurkan ke masyarakat ditengah Pandemi Covid-19 ini bisa dimanfaatkan dengan baik, walau jumlahnya tidak banyak. “Karena keinginan utama Gerak BS Bali adalah bisa tetap dan terus berbagi ditengah Pandemi Covid-19. Semoga apa yang diberikan bisa bermanfaat bagi sesama,” tambahnya. (sus)