Link Net Bersama Stingray Group Meluncurkan Empat Channel Baru Pada Layanan Cable TV First Media
(Baliekbis.com), PT Link Net Tbk dengan brand First Media, penyedia Cable TV dan Fixed Broadband Internet di Indonesia, kembali mewujudkan komitmennya dalam menyediakan konten hiburan berkualitas melalui kerjasamanya dengan THEMA Asia-Pacific yang merupakan anak perusahaan dari Group Canal+ dan Stingray Group. Melalui kerjasama ini, pelanggan First Media kini dapat mengakses dan menikmati channel baru berkualitas 4K diantaranya Stingray Festival 4K, Stingray Now 4K, Stingray Naturescape, dan premium HD channel Stingray DJAZZ yang menghadirkan berbagai konten mulai dari tayangan musik terbaik hingga tayangan dengan visual yang memukau dan imajinatif dari berbagai belahan dunia.
Ferliana Suminto, Content & eSports Director PT Link Net Tbk mengungkapkan, “Sejalan dengan komitmen First Media dalam memberikan solusi menyeluruh bagi pelanggan, secara konsisten kami terus menambahkan konten-konten premium pada layanan cable TV kami guna memenuhi permintaan akan konten hiburan yang kian meningkat. Kami berharap kolaborasi dengan Stingray Group dapat menambah pengalaman pelanggan melalui koleksi konten musik dan tayangan hiburan yang berkualitas baik dan selektif dari seluruh dunia.”
Ferliana juga menambahkan, dari kerjasama ini juga dapat memberikan beragam pilihan konten hiburan yang dapat diakses melalui TV. Dilansir dari studi terbaru Nielsen pada New Normal Survey, 83% konsumen Indonesia mencari hiburan dengan cara menonton TV. Chief Revenue Officer Stingray David Purdy mengatakan bahwa sebagai penyedia channel TV 4K terkemuka bagi para penyedia konten di seluruh dunia, Stingray menawarkan konten hiburan berkualitas kepada seluruh pelanggan. “Kami sangat senang dapat meluncurkan channel TV 4K dan HD terbaru kami di Indonesia melalui First Media. Dengan tayangan yang memiliki kualitas gambar lebih tajam dan suara lebih jernih, seluruh pelanggan akan mendapatkan kualitas hiburan yang maksimal yang dapat menghadirkan pengalaman seperti menyaksikan pertunjukan aslinya lebih dari apa yang dibayangkan.”
Di kesempatan yang sama, Alexandre BAC, Managing Director APAC THEMA turut menambahkan, “Kami sangat senang dapat menghadirkan empat channel Stingray kepada pelanggan First Media khususnya bagi mereka pencinta musik untuk menikmati berbagai konten musik baik 4K maupun HD, seperti salah satunya yaitu channel Stingray DJAZZ. Dengan budaya jazz yang kuat di tengah masyarakat Indonesia, kehadiran channel Stingray DJAZZ diharapkan dapat menghibur para pencinta jazz. Selain itu, seluruh pelanggan juga dapat menikmati beragam program lainnya melalui channel Stingray Festival 4K, Stingray Now 4K, dan Stingray Naturescape.
Dalam kerjasama ini, First Media dan Stingray Group menghadirkan Stingray DJAZZ (Channel #334), channel TV premium yang menyuguhkan genre musik jazz dan terkait lainnya seperti soul, blues, funk, gospel, hip-hop, fusion, reggae, latin, swing, serta bebop. Channel ini berisi berbagai konten musik internasional dan lokal eksklusif dari festival jazz dunia, klub, serta pertunjukkan lainnya.
Stingray Naturescape (Channel #701) channel yang menyajikan konten-konten visual spektakuler dari berbagai penjuru dunia, mulai dari visual langit malam hingga pantai tropis yang menakjubkan. Tayangan pada channel ini dapat membangun imajinasi dan memberikan suasana nyaman, menenangkan serta menyuguhkan referensi dan landscape berbagai tempat liburan yang akan melengkapi momen santai sepanjang hari di rumah.
Stringray Festival 4K (Channel #702), merupakan channel TV pertama yang disiarkan secara eksklusif dengan kualitas 4K dan audio Dolby Digital. Channel ini memiliki berbagai program mencakup konser dari musisi-musisi ternama, pertunjukan teater, sirkus, penampilan DJ, balet dan opera yang indah, dan lainnya. Terakhir adalah Stingray Now 4K (Channel #703) yang menawarkan konten video musik dengan kualitas video 4K yang menakjubkan dari artis-artis terpopuler saat ini, musisi indie, dan artis pendatang baru dari seluruh dunia. (ist)