Madrasah Aliyah Negeri 1 Kediri Kunjungi FMIPA Unud
(Baliekbis.com), Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kediri mengunjungi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Udayana (FMIPA Unud) pada Senin, 27 Juni 2022 yang diterima di Ruang Sidang FMIPA Unud. Tujuan kunjungan ini adalah untuk mengetahui lebih dalam tentang berapa jumlah program studi S1 yang ada dan prosedur jalur untuk masuk jenjang sarjana FMIPA Unud.
Kunjungan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kediri ke FMIPA Unud yang diwakili oleh Waka Humas MAN 1 Kediri Dr.Hj. Zetty Azizatun Nimah, 2 Perwakilan Guru dan 15 perwakilan siswa MAN 1 Kediri ini diterima langsung oleh Dekan FMIPA Dra. Ni Luh Watiniasih, M.Sc, Ph.D, Wakil Dekan Bidang Akademik dan Perencanaan Drs. G.K. Gandhiadi, M.T. Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Informasi, Prof. Ni Nyoman Rupiasih, S.Si, M.Si. Kepala Tata Usaha, Ir. Made Arini dan Staff.
“Terima kasih atas sambutan yang sangat ramah. Kami dari 2 tahun lalu sudah akan melaksanakan kunjungan ke FMIPA Unud. Karena terkendala di Covid-19. Akhirnya kami baru hari ini 27 Juni 2022 bisa melaksanakan kunjungan ke FMIPA Unud. Kami berharap anak-anak kami bisa sekolah di Universitas Udayana. Kami berterima kasih juga karna sudah mendapatkan informasi lebih dalam tentang FMIPA Unud. Kami akan share nanti informasi ini ke siswa dan siswi kami,” ungkap Dr.Hj. Zetty Azizatun Nimah.
“Kami berharap adik-adik bisa sekolah di Unud. Kami menerima mahasiswa dari Sabang sampai Merauke. Banyak mahasiswa kami dari luar pulau Bali, kami sangat terbuka sekali untuk dapat bergabung di Universitas Udayana. Di sini ada beberapa beasiswa yang bisa diambil. Kami harapkan juga adik adik menyebarkan informasi dari kami,” ungkap Dekan Dra. Ni Luh Watiniasih, M.Sc, Ph.D. Kunjungan diakhiri dengan penyerahan cendramata dan foto bersama.
(sumber: www.unud.ac.id)