Menikmati Keindahan Gili Trawangan di Ergon Pandawa Hotels & Resorts, Tamu Menginap Diantar Naik Kuda dari Lobi ke Kamar

(Baliekbis.com), Berbagai layanan diberikan kepada tamu yang Menginap Ergon di Pandawa Hotels & Resorts, Gili Trawangan, Lombok Utara. Selain fasilitas hotel yang lengkap dan nyaman, juga ada yang unik bisa didapat para tamu.

“Tamu yang cek in, selain bisa jalan kaki juga akan diantar dari lobi menuju kamar dengan naik kuda. Kita juga ada sepeda dayung bagi tamu yang suka,” ujar General Manager Ergon Pandawa Hotels & Resorts Gili Trawangan Arman Firmansyah di sela-sela acara Soft Opening Ergon Pandawa Hotels & Resorts Jl. Pantai Gili Trawangan, Pemenang Lombok Utara Nusa Tenggara Barat berlangsung meriah, Sabtu (22/6/2019) malam.

Nengah Sukerta.
Nengah Sukerta.

Dikatakan Arman, hotel memiliki beberapa ekor kuda. Jadi kalau ada tamu yang ingin bisa diantar dengan kuda yang sudah jinak. Sebenarnya penggunaan kuda di kawasan Gili Trawangan ini sudah menjadi kebutuhan utama. Sebab di Gili Trawangan tidak ada kendaraan bermotor seperti mobil atau sepeda motor. Warga maupun pelaku usaha menggunakan cidomo (sejenis kereta yang ditarik kuda) dan sepeda dayung sebagai alat transportasi. “Jadi kawasan ini betul-betul bebas dari polusi kendaraan,” jelasnya.

Keunikan itu menjadi salah satu daya tarik Gili Trawangan selain pemandangan alam seperti laut dan juga berbagai fasilitas yang disediakan hotel untuk memanjakan para tamunya. Terlebih dengan kehadiran Ergon Pandawa Hotels & Resorts Gili Trawangan, hotel dan resorts berbintang 4 yang semakin melengkapi pengalaman wisatawan menikmati pulau nan eksotis dan tenang ini.

Ergon Pandawa Hotels & Resorts Gili Trawangan yang berdiri di atas lahan dua hektar ini dilengkapi dengan 98 kamar dengan 5 type (8 Standard, 28 Superior, 42 Deluxe, 8 Joglo Suite dan 12 Pandawa Family).

Ergon Beach Club & Restaurant dengan pemandangan ke laut memiliki berbagai fasilitas berkelas yang akan memanjakan wisatawan yang menginap.

Seperti satu buah kolam renang menghadap ke laut, satu buah kolam renang menghadap ke kebun, satu buah kolam untuk latihan menyelam, serta dua pool bar. Dilengkapi pula lobby tinggi menghadap ke laut, ruang rapat menghadap ke Iaut, VIP lounge menghadap ke Iaut, Nirwana Spa yang dilengkapi dengan Sauna dan Jacuzzi. Wisatawan juga dapat membeli berbagai kebutuhan lainnya di Pandawa Mini Mart.

Berbagai aktivitas menarik juga bisa dilakukan seperti bersepeda mengunjungi kebun tropis yang luas dan hiburan setiap malam. “Jangan takut kehilangan akses internet dan tidak bisa bermedia sosial atau berselancar di dunia maya sebab disediakan akses Wi-Fi gratis,” tambah Arman.

Sementara Owner Representative Ergon Pandawa Hotels & Resorts Gili Trawangan I Nengah Sukerta berharap hotel dan resorts berbintang 4 ini menjadi pilihan utama wisatawan yang berkunjung ke Gili Trawangan.

“Pasca gempa secara umum ada kenaikan kunjungan ke Gili Trawangan. Ini hal yang positif bagi perkembangan pariwisata Gili Trawangan,” tambahnya. Dijelaskan Ergon Hotels & Resorts (EHR) Management telah mengambil alih management hotel ini sejak 3 Desembet 2018 dan telah mengadakan beberapa peningkatan fasilitas hotel untuk memenuhi standar fasilitas berbintang 4.

Gili Trawangan adalah daerah tujuan wisata yang sedang berkembang pesat sekarang ini dengan berbagal atraksi Iaut yang sangat menarik. Ribuan turis baik domestik maupun mancanegara setiap hari mengunjungi daerah yang dikenal dengan keunikannya ini. Gili Trawangan bisa dicapai dengan kapal cepat dari Pelabuhan Padangbai, Karangasem dengan waktu 1 jam 20 menit.

Ergon Hotels & Resorts Gili Trawangan juga menyediakan fasilitas wedding pantai atau di VIP lounge dengan pemandangan Iaut yang luas. “Sekarang ini kami baru buka sebulan setelah di bawah manajemen baru. Dan kami optimis hotel dan resort ini akan terus bertumbuh,” kata Director of Sales & Marketing Ida Bagus Punia (Pony). (bas)