Ministerial Talk B20 Summit Indonesia 2022, Membangun Peran Lintas Bisnis di Sektor Pariwisata

(Baliekbis.com), Ministerial Talk dalam B20 Summit Indonesia 2022, Minggu (13/11/2022) di Nusa Dua, mengangkat topik “Aligning the Role of Business with G20 Priorities to Recover Together, Recover Stronger” menyoroti di antaranya sektor pariwisata yang dibangun bersama lintas bisnis oleh berbagai level, dimulai dengan hal sederhana.

Poin tersebut mengedepan dan menjadi pesan pentingnya peran profesional konsultan seperti Jakkon untuk siap menjawab kebutuhan sektor pariwisata berkelanjutan. Jakkon telah membangun portofolio di sektor pariwisata melalui penataan kawasan di destinasi-destinasi pariwisata hingga gedung cagar budaya melalui pekerjaan P/A/D/U: Planning, Architecture, Design, Urbanism.

Peran lintas bisnis di sektor pariwisata dalam Ministerial Talk disampaikan oleh Menteri Parekraf Sandiaga Uno dimoderatori oleh Andini Effendi. “Poin dari Pak Menparekraf menyemangati kami bergerak lebih agresif di sektor pariwisata melalui kompetensi kami sebagai urban planner,” ujar Hani Sumarno, Managing Director Jakkon, di sela rehat forum B20.

Jakkon telah 21 tahun bekerja di Indonesia dan terus beradaptasi sesuai masanya, sehingga ajang B20 Summit ini sangat penting guna menempatkan bisnisnya bergerak sesuai kekinian. Kontribusi Jakkon di sektor pariwisata dalam sewindu terakhir di antaranya (1) Penyusunan Detail Engineering Design dan Pengawasan Berkala Revitalisasi Kawasan Nagari Saribu Rumah Gadang di Solok Selatan Sumbar, (2) Penyusunan Rencana Pengembangan Kawasan Pariwisata Nihiwatu Sumba NTT, (3) Penyusunan Rencana Pengembangan Destinasi Wisata Tanjung Bira Bulukumba Sulsel, (4) Penyusunan Rencana Induk dan Rencana Detail Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Tanjung Kelayang Bangka Belitung, (5) Penyusunan Detil KSPN Kepulauan Seribu DKI Jakarta, (6) Market Analysis and Demand Assessment (MADA) to Support the Extension of the Integrated Tourism Destination Borobudur-Yogyakarta-Prambanan, (7) Bantuan Teknis Penanganan Kawasan Kota Bandanaira, (8) Developing Roadmap of Sustainable Development hingga (9) Strategi Peningkatan Pergerakan Wisatawan Nusantara.

“Untuk cagar budaya, Jakkon terlibat dalam restorasi Gedung A.A. Maramis Kementerian Keuangan RI yang telah berusia 213 tahun,” jelas Hani. Sebagai anggota KADIN Indonesia dan anggota INKINDO (Ikatan Nasional Konsultan Indonesia), Jakkon terlibat lintas bisnis dalam menuntaskan proyek dan optimis dapat ambil bagian sesuai misi B20 di sektor pariwisata.

“Kami dapat membantu para pemangku kepentingan untuk menerjemahkan potret besar pariwisata tanah air menjadi inisiatif-inisiatif yang mudah dilakukan dari hal sederhana. Ide-ide dari komunitas, aspirasi para kreator, pegiat lingkungan, seniman, akan menemukan jalannya untuk berkolaborasi dengan para pelaku bisnis level menengah maupun didukung investor. Kami membantu menarasikannya sehingga mudah dieksekusi,” lanjut Hani.

Sebagai contoh, Jakkon bersama Cleanaction Network dan WCD Indonesia sehari sebelum Pembukaan B20 Summit (12/11/2022), menghimpun gagasan dari para agen perubahan untuk upaya perbaikan ekosistem air di Danau Batur, Bali, melalui Ecoenzyme Camp yang juga dapat menjadi event  pariwisata pada Hari Bumi 2023.

“Komunitas Bersih-Bersih Bali sebagai inisiator menyampaikan ide bersama komunitas para perawat bumi diantaranya Trash Warrior, Tol Tol, Pesan Pede, Kedas-Kedas Apuh, Komunitas Menyama Bali, dan Delod Bencingah. Semuanya sangat senang bila didukung media yang tergabung dalam Jsringan Kurnalis Peduli Sampah (J2PS),” ujar Hani.

Dalam Ministerial Talk, Menparekraf Sandiaga Uno mengapresiasi event ini yang berkonsep pengurangan timbulan sampah dan memfasilitasi delegasi dengan kendaraan elektrik. “B20 Summit merupakan pencapaian kolaborasi perhelatan yang mengedepankan komitmen pada net zero emission,” ungkap Uno. (ist)