NasDem Deklarasikan Saksi Semesta, Ajak Warga Ikut Kawal Suara di TPS
(Baliekbis.com), DPW Partai NasDem Bali, Kamis (21/6) mendeklarasikan Saksi Semesta di kawasan Taman Patung Titi Banda Jalan By Pass IB Mantra Denpasar. Deklarasi yang dihadiri ratusan peserta dari jajaran Partai NasDem serta berbagai lapisan masyarakat itu antara lain mengajak warga untuk berperan aktif datang mencoblos ke TPS sekaligus mengawasi proses pencoblosan hingga penghitungan suara agar pelaksanaan Pilkada berjalan jujur dan adil, tidak ada kecurangan.
Ketua DPW NasDem Bali IB Oka Gunastawa dalam pesannya mengatakan berangkat dari pengalaman dan mengamati serta setelah berpuluh-puluh tahun bergabung di organisasi partai politik, ia melihat masih terjadi kecurangan dalam proses pemungutan suara di TPS-TPS. Selama kurun waktu puluhan tahun itu belum ada solusi yang signifikan yang bisa mengurangi itu. “Kami berpikir kenapa tidak. Kalau kemudian pemilih ini sekaligus juga menjadi saksi. Oleh karena itu kita harapkan melalui Saksi Semesta ini ada semacam partisipasi aktif dari para pemilih yang kemudian dia menjadi saksi, menyaksikan dari awal proses pemilihan sampai bagaimana suara mereka terkawal. Karena hak memilih itu harus dibarengi dengan kewajiban mengawal suara yang mereka sudah berikan untuk bisa dipertanggungjawabkan,” jelasnya.
Menurut Oka Gunastawa, adanya teknologi yang canggih saat ini akan sangat membantu hal itu. Media sosial harus bisa dimanfaatkan untuk kebenaran.
“Dengan cara-cara seperti ini, dengan mereka merekam, meng-upload, men-share kepada masyarakat luas maka kami yakini ini akan membantu para pemilih, penyelenggara dan juga bagi para kandidat untuk mendapatkan suara yang terbaik dari apa yang mereka sudah kerjakan,” ujarnya. Gus Oka begitu kerap ia disapa, percaya kebenaran ini bisa terwujud karena trend sekarang masyarakat begitu gandrung dengan teknologi media sosial. Dari situ bisa diambil manfaatnya. “Kita tinggal memberikan satu inspirasi meluruskan serta jangan menyalahgunakan media sosial. Dengan cara bagaimana mereka bisa terlibat langsung. Ya inilah saatnya masyarakat memiliki kesempatan di ujung proses demokrasi ini khusunya untuk Pilgub Bali mereka punya peran utama. Dan NasDem mendorong ini sebagai satu kesempatan terbaik untuk ikut menentukan dengan cara mengamankan TPS melalui publikasi serta live di media sosial yang akan meyakinkan masyarakat bahwa apa yang terpilih itu sudah melakukan suatu proses demokrasi yang dilaksanakan dengan baik. Dengan TPS live dan juga menggunakan media sosial untuk tujuan kebenaran, maka apapun yang didapatkan dari hasil pemilihan ini adalah sesuatu yang sudah merepresentasikan apa yang diinginkan oleh masyarakat. Media ini juga akan menjadi salah satu alat bukti apabila di suatu TPS terjadi pelanggaran.
“Harapan kita adalah agar masyarakat memang sudah mempersiapkan diri jauh-jauh hari untuk bagaimana mereka terlibat. Bahkan kami ingin memberikan satu penekanan agar masyarakat mendokumentasikan siapa-siapa yang ditenggarai mereka mencurigakan, bukan pemilih setempat. Gus Oka juga berharap setelah Pilgub siapapun pemenangnya maka semua harus bisa menerima dengan lapang dada tanpa proses panjang dan tidak lagi ada 5 tahun gap atau perbedaan yang panjang diantara masyarakat. Sebab pada prinsipnya demokrasi ini adalah sarana kemudian tujuan terakhirnya adalah kesejahteraan. Sebagaimana diketahui NasDem sendiri juga sebelumnya telah menggembleng ribuan kadernya agar ikut mengawasi, menjadi saksi dan mengawal jalannya Pilkada ini agar tidak terjadi kecurangan yang merugikan suara rakyat. (bas)