NasDem Denpasar Long March Daftar ke KPU

(Baliekbis.com), NasDem Kabupaten dan Kota se-Bali, Jumat (13/10) serempak mendaftar ke KPUD masing-masing Kabupaten/Kota. Langkah tersebut dalam rangka kesiapan untuk mengikuti pemilu legislatif (Pileg) 2019 mendatang. Di Denpasar, segenap pengurus dan kader NasDem sejak pagi sudah kumpul di depan monumen perjuangan Bajra Sandhi. Setelah lengkap, sedikitnya 50 kader dipimpin Ketua DPD NasDem Denpasar I Dewa Nyoman Budiasa, S.E. langsung menuju kantor KPU Kota Denpasar. Iring-iringan jajaran NasDem Denpasar yang mengenakan ciri khas partai yaitu “udeng dara kepak” cukup menarik perhatian warga. Tiba di Kantor KPU Kota Denpasar, rombongan diterima langsung Ketua KPU Kota Denpasar John Darmawan beserta sejumlah staf. Setelah diteliti secara seksama, semua data Sipol yang disampaikan dinyatakan lengkap. ‘Kami gembira semuanya berjalan dengan lancar. Dan kita berharap ke depan perjalanan partai ini bisa sukses,” jelas Dewa Budiasa.

Sebelumnya Ketua DPW Partai NasDem Bali Ida Bagus Oka Gunastawa didampingi bendahara I Gusti Bagus Eka Subagiarta,S.E. setelah mengatakan rapat Kamis (12/10) dengan pengurus terkait persiapan untuk pendaftaran tersebut mengatakan kegiatan pendaftaran ini serempak dilaksanakan di seluruh Indonesia termasuk untuk 9 kabupaten/kota di Bali. “Pada intinya kami sudah siap dan tinggal melaksanakannya,” jelas Oka Gunastawa. Dalam pendaftaran tersebut dikatakan partai sudah sepakat untuk tidak melibatkan massa dalam jumlah besar. “Kita tengah menghadapi kondisi prihatin terkait ancaman erupsi Gunung Agung. Jadi pendaftaran ini akan dilakukan secara sederhana dalam artian tidak ada pengerahan massa,” jelas Oka Gunastawa yang juga asal Karangasem ini. Ditambahkan, saat mendaftar nanti yang akan ke kantor KPU adalah struktur partai dan sejumlah simpatisan saja, itupun jumlahnya dibatasi. Jadi tidak jor-joran. Saat mendaftar seluruh pengurus akan mengenakan ciri khas Partai NasDem Bali, yaitu “udeng dara kepak”. “Berkas yang diserahkan juga dikemas sebagaimana tagline kita, Sing NasDem Sing Keren,” terangnya seraya menambahkan meski saat penyerahan tanggal 13 kerap disebut angka keramat, namun pihaknya melihatnya sebagai peluang dan keberuntungan. Dalam pendaftaran, jajaran partai akan berangkat dari kantor DPD masing-masing sekitar pukul 09.00 Wita. “Kita sudah koordinasi, jadi semuanya sudah siap,” ujarnya. Ditanya soal pengumpulan KTP terkait dukungan kepada IB Rai Mantra maju sebagai calon perorangan dikatakan terus dilakukan. “Kita optimis bisa berjalan sesuai rencana,” ujarnya. (bas)