Pemcam Solor Barat Minta TP PKK Desa-Kelurahan Sukseskan Program Pemerintah

(Baliekbis.com), Dari arena pelantikan enam Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Desa /Kelurahan se-kecamatan Solor Barat, Senin,13 Juni 2022,Pemerintah Kecamatan Solor Barat membangunkan semangat mereka untuk terlibat aktif menyukseskan program pengurangan angka stunting, peningkatan mutu PAUD, vaksinasi Covid-19, keamanan dan ketertiban masyarakat serta pelestarian adat dan budaya setempat.

Dalam sambutannya, Sekertris Wilayah Kecamatan (Sekwilcam ) Solor Barat, Andreas Keban, SP tampak bersemangat mengajak setiap Ketua TP PKK Desa dan Kelurahan yang dilantik itu untuk menyadari bahwa keluarga sebagai unit terkecil dalam masyarakat, memiliki peran penting dalam pembangunan.

Oleh karenanya, Hendrikus Keban yang mewakili Camat Petrus K. Kewuan dalam acara pelantikan tersebut lantas menegaskan untuk menjangkau sasaran sebanyak mungkin dalam rangka pembinaan keluarga secara langsung, maka diperlukan adanya gerakan PKK, sebagaimana yang dimaanatkan dalam Permendagri Nomor 36 Tahun 2020.

“Pada saat ini ada beberapa agenda kerja pemerintah yang mesti menjadi perhatian semua pihak, diantaranya : stunting, pendidikan anak usia dini, program vaksinasi, keamanan dan ketertiban masyarakat serta pelestarian adat budaya masing-masing desa. Sangat diharapkan peran aktif dari TP PKK Desa dan Kelurahan.” tandas Hendrikus Keban.

Tak cuma itu, mantan Kepala Seksi Perbenihan dan Perlindungan pada Dinas Pertanian Kabupaten Flotim tersebut mengajak para Ketua TP PKK Desa dan Kelurahan yang dilantik itu untuk memahami jalur komando serta uraian tugas, termasuk kelengkapan struktur (Pokja) untuk selanjutnya mengelola 10 Program Pokok PKK di masing-masing Desa/Kelurahan.

“Perlu adanya kerja sama dan koordinasi yang sinergis antara TP PKK Desa/ Kelurahan denganpPemerintah desa dan pemerintah kelurahan serta stakeholder lainnya dalam mendukung pembangunan di desa dan kelurahan masing-masing, serta memaksimalkan semua potenai atau sumberdaya yang ada di wilayah masing-masing untuk mencapai kesejahteraan keluarga,“ pintanya.

Sebagaimana disaksikan media ini, bertempat di aula Kantor Camat Solor Barat, Ketua TP PKK Kecamatan Solor Barat Ny.Yasinta Sabu Kelore, berdasarkan Surat Keputusan Ketua TP PKK Kecamatan Solor Barat Nomor 01/SKEP/PKK-Kec.SD/VI/2022 tanggal 13 Juni 2022 melantik Ny. Victoria Roslia Koten (Ketua TP PKK Desa Balaweling I),Ny. Yuliana Jawa Niron (Ketua TP PKK Desa Balaweling II ), Ny. Magdalena Beto Moron (Ketua TP PKK Desa Nuhalolon), Ny. Ana Guntilde Da Gomes (Ketua TP PKK Desa Lewotanah Ole ), Ny. Petronela Nuren Kewuan (Ketua TP PKK Desa Lamaole) dan Yosefina Yawan Werang (Ketua TP PKK Kelurahan Ritaebang). (emnir/rsn)