Pemkot Denpasar Siapkan Aplikasi Penunjang Kepegawaian

(Baliekbis.com), Untuk memberikan pelayanan terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN), Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Denpasar ke depan akan melengkapi pelayanan dengan aplikasi penunjang kepegawaian. Sehingga pelayanan maksimal dapat diberikan kepada ASN di lingkungan Pemkot Denpasar. Demikian disampaikan Kepala BKPSDM Kota Denpasar, Ketut Mister ditemui usai membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Kepegawaian di lingkungan Pemkot, Selasa (4/9) di ruang pertemuan BKPSDM .

Ketut Mister yang didampingi Sekretaris BKPSDM, I Wayan Sudiana mengatakan bahwa berdasarkan hasil evaluasi dalam bidang pelayanan administrasi kepada ASN di Kota Denpasar masih dijumpai ASN di Kota Denpasar yang belum mengetahui kapan yang bersangkutan mendapatkan hak seperti naik pangkat, menerima gajih berkala, berhak atas penghargaan satya lancana, dan kapan mereka pensiun. “Untuk meminimalisir terjadinya permasalahan ASN lupa akan hanya seperti dimaksud, maka dalam waktu dekat ini para ASN di Kota Denpasar akan dilengkapi dengan sebuah aplikasi penunjang manajemen kepegawaian,” ujarnya.

Sementara itu, dijelaskan oleh Kabid Penilaian Kinerja Aparatur dan Penghargaan, A.A.N. Oka Wiranata aplikasi penunjang kepegawaian ini berbasis web browser diakses melalui android dan dapat dilakukan dengan sarana telephone genggam android. Dimana setiap ASN di Kota Denpasar dengan mengetik amatya.denpasarkota.go.id dapat langsung melihat terkait dengan profil pribadinya, kemudian dapat juga dilihat kapan mereka naik pangkat, gaji berkala, kapan berhak mendapatkan penghargaan satya lancana, dan waktu pensiun.

Selain informasi data pribadi, para ASN juga dapat melakukan koreksi data pribadi, apabila terjadi kesalahan data. Dalam aplikasi yang memiliki makna birokrasi pemerintahan ini akan ditentukan aturan main penggunaan aplikasi ini. Misalnya sejauh mana ASN dapat melakukan koreksi terhadap data yang ditampilkan, sehingga data pokok tentang administrasi seorang ASN dapat dijamin keamanannya. Dan bagi pengelola kepegawaian di masing-masing OPD akan diberikan user id dan password termasuk juga pimpinan perangkat daerah  dengan mengakses aplikasi ini dapat melihat kondisi stafnya secara administrasi kepegawaian.

Lebih lanjut menurut Gung Oka mengatakan bahwa upaya yang dilakukan oleh BKPSDM Kota Denpasar dalam mengoptimalkan pelayanan administrasi bagi ASN ini sebagai bentuk dukungan terhadap program smart city yang diprogramkan Walikota Denpasar. Selain itu aplikasi penunjang kepegawaian  sekaligus langkah awal pihak BKPSDM dalam berinovasi mempermudah layanan di bidang kepegawaian.

Upaya berikutnya dalam upaya mengoptimalkan pelayanan administrasi kepegawaian pihaknya juga akan melakukan penilaian pelaksanaan administrasi kepegawaian di masing-masing OPD. Kegiatan yang diberi nama Nayaka Praja Nugraha, melibatkan Kantor Regional X BKN Denpasar. Dan sebagai upaya memberikan pelayanan yang lebih optimal serta memanjakan para ASN di Kota Denpasar, BKPSDM akan melakukan pelayanan delivery administrasi kepegawaian. “Saat ini para ASN maupun pegawai yang ditugaskan mengurus kepegawaian mereka mengambil baik SK kenaikan pangkat maupun SK Satya Lancana ke kantor BKPSDM, tetapi kedepan pihak kami yang akan mengantarkannya ke masing-masing perangkat daerah,” pungkasnya. (hms)