Peringati HUT ke-9, Projo Bali Gelar Bhakti Sosial di Pasraman Guru Kula Bangli
(Baliekbis.com), Dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan RI ke-78 dan perayaan HUT ke-9 Projo, DPD Projo Bali menggelar kegiatan sosial di Pasraman Guru Kula Kabupaten Bangli.
Dalam kegiatan tersebut selain diserahkan bantuan sembako, pakaian, alat mandi serta alat tulis juga pemeriksaan kesehatan gratis.
Ketua Pasraman Guru Kula Kabupaten Bangli I Wayan Armada,SPd.,M.Ag. menjelaskan di pasraman ada 60 siswa. “Kami berterima kasih atas kepedulian dan bantuan yang diberikan,” ujarnya.
“Memperingati HUT ke-9 ini, temanya yakni ‘Projo Tetap dan Terus Setia di Garis Rakyat’,” ujar Ketua DPD Projo Bali I Gusti Agung Ronny Indra Wijaya Sunarya yang akrab disapa Gung Ronny, Minggu (27/8) usai kegiatan bhakti sosial.
Gung Ronny yang juga Ketua DPD Partai Garuda Provinsi Bali mengatakan dalam kegiatan tersebut hadir dari unsur DPD dan DPC se-Bali. “Ada juga sahabat-sahabat Projo dari Partai Garuda, Partai Gerindra, dan PSI,” tambah Gung Ronny.
Dalam sambutannya, Gung Ronny menyampaikan kunjungannya ke Pasraman Guru Kula ini bagaikan pulang ke rumah sendiri. “Karena kita semua adalah saudara, dan di acara perayaan HUT Projo ini kita mau semua saudara-saudara kita yang ada di pasraman ikut merasakan kebahagiaan ini,” jelas Gung Ronny. HUT Projo jatuh pada tanggal 23 Agustus.
Ditambahkan Gung Ronny, Projo senantiasa siap bekerja sama dengan seluruh parpol dan kelompok masyarakat yang bergerak dan bekerja untuk kemajuan bangsa dan kemakmuran rakyat. “Jadi siapa pun yang berbuat untuk kemajuan negeri dan rakyat adalah kawan seperjuangan,” jelasnya.
Sebagaimana diketahui Projo yang berdiri sejak tahun 2013 menetapkan dirinya sebagai ormas dalam Keputusan Kongres I 22- 23 Agustus 2014 di Jakarta yang dihadiri utusan dari seluruh daerah dan provinsi seluruh Indonesia. Kongres I itu dibuka oleh Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi yang juga merupakan Ketua Dewan Pembina Projo. (ist)