Perseden Gulung Singaraja FC

(Baliekbis.com), Sebagai penyandang gelar juara Liga Nusantara (Linus) 2016, Skuat Perseden Denpasar memang layak diunggulkan menjuarai Liga 3 Wilayah Bali 2017. Buktinya, tim berjuluk Laskar Catur Muka ini tanpa ampun menggulung tim medioker Singaraja FC dengan skor 4-1, pada lanjutan babak penyisihan Grup B, di Lapangan Kompyang Sujana Denpasar, Kamis (13/07/2017).

Dengan kemenangan telak ini, tim besutan duet pelatih Nyoman Ambara dan A.A. Bramastra ini semakin kokoh memuncaki klasemen Grup B dengan nilai 6 dari dua kali kemenangan beruntun. Sebelumnya, Perseden membantai Putra Pemenang dengan skor 5-0 tanpa balas. Mencetak 9 gol dan hanya kemasukan 1 gol, juga memberi sinyal Perseden sebagai tim paling produktif dibanding rival-rivalnya.

Sejak peluit kick off ditiup Wasit Putu Pasek, Perseden yang masih buta kekuatan lawan memang terkesan masih mencari-cari celah sebagaimana diungkapkan pelatih Nyoman Ambara sebelum laga tersaji. Tetapi setelah 10 menit berlalu, Anta Wijaya alias Muchin dan kawan-kawan secara perlahan mulai menemukan pola penyerangan jitu. Alhasil, tidak butuh waktu lama tepatnya di menit ke-17, striker Agus ‘Kayun’ Dwipayana sudah berhasil mengoyak gawang Singaraja FC yang dijaga Heru Kristiawan.

Baru dua menit setelah jeda, Perseden langsung menggandakan keunggulan melalui gol Andry Yuda. Tapi, Singaraja FC yang didandani juru taktik Bambang Subandrio tidak menyerah. Bahkan di menit ke-54 sempat mempertipis ketinggalan melalui Bagus Pribadi setelah tembakannya sulit dibendung kiper Perseden, Bambang Arimbawa.

Tapi saat Singaraja memburu gol penyama, justru gawang Heru kembali kebobolan kembali oleh Agus Kayun di menit 70. Bahkan di menit ke-81, kapten Muchin mempertegas kemenangan Perseden menjadi 4-1. ”Astungkare akhirnya kami bisa meraih kemenangan. Tentunya berkat kerja keras pemain, terutama dalam menjalankan strategi pelatih. Tapi perjalanan masih panjang, karena itu saya harapkan anak-anak tidak cepat puas,” kata Ambara selaku pelatih kepala, usai laga tersebut. Perseden masih menyisakan dua laga sisa di grup B melawan Putra Pegok dan Bintang Persi. (ibg)