Perseden U-15 Turunkan Pemain Cadangan Lawan PS Gianyar

(Baliekbis.com), Karena sudah pasti lolos ke semifinal, duet pelatih Perseden Denpasar U-15 Komang Mariawan dan Hari Wahyu, akan memanfaatkan laga terakhir (kelima) Grup B Kompetisi Sepakbola U-15 Wilayah Bali untuk memberikan kesempatan seluruh para pemain cadangannya tampil melawan PS Gianyar, di Lapangan Kompyang Sujana, Denpasar, Selasa (4/7/2017) sore ini pukul 15.00 Wita.

Keputusan ini diambil bukan karena Perseden U-15 menganggap enteng PS Gianyar. ”Maaf tidak ada maksud kami meremehkan kekuatan lawan, sebab PS Gianyar juga tim bagus meski belum berhasil lolos ke semifial. Keputusan yang diambil ini murni karena kami ingin memberikan kesempatan para pemain yang selama ini belum pernah tampil sama sekali. Kalau tidak sekarang, kapan lagi kita berikan kesempatan anak-anak terutama yang menit pertandingannya kurang,” kata Mariawan, saat ditemui Senin (3/7). Posisi Perseden U-15 memang sangat nyaman berada di puncak klasemen Grup B, bahkan jika kalah pun melawan PS Gianyar, posisi anak-anak Laskar Catur Muka muda tidak akan tergoyahkan sebagai juara grup B. Alasannya, karena tim yang dimanajeri Made Diatmika ini menang head to head dengan Bali All Star (BAS) yang juga lolos ke semifinal dengan predikat runner up Grup B. ”Justru kesempatan ini, baik bagi para pemain inti untuk lebih press menghadapi laga semifinal yang kemungkinan besar bertemu Bali FC Badung,” tegas Mariawan yang juga mantan pemain Perseden senior dan Persikota Tangerang ini. Soal kekuatan Bali FC, Mariawan mengaku masih buta alias tidak mengetahui plus minus calon lawan yang akan dihadapi Kamis (6/7). ”Ya, secara umum sih tak masalah. Terpenting, kami di tim pelatih menyiapkan anak-anak semaksimal mungkin,” tambahnya. (ibg/sus)