Porprov ke-XIII, Klungkung Sabet Emas Wushu
(Baliekbis.com), Keberhasilan atlit Wushu KLungkung yang bertarung di ajang Porprov Bali ke XIII di Gianyar menambah pundi perolehan medali emas untuk Kontingen Klungkung. Pertandingan yang langsung disaksikan Bupati KLungkung Nyoman Suwirta menjadi penyemangat Atlit dalam bertarung utamanya Atlit Wushu Klungkung yang bertarung di arena Komplek Wihara Amurwha bumi di Blahbatuh,Gianyar. Menurut Pak Komang Budiarta yang mendampingi Bupati Suwirta saat pertandingan belangsung menyebutkan bahwa sangat berarti kehadiran Bupati Klungkung Nyoman Suwirta bisa menjadi pemicu semangat atlit yang bergelora untuk meraih prestasi terbaiknya.
Memang sejak pembukaan Porprop Bali ke XIII di stadion Dipta Gianyar kehadiran Bupati KLungkung Nyoman Suwirta dan kehadiran atlit Klungkung lengkap di stadion mendapatkan pujian dari Wakil Bupati Gianyar Mahayastra saat itu yang menyebutkan Bupati Klungkung Nyoman Suwirta menjadi satu satunya bupati dan walikota se Bali yang menghadiri pembukaan Porprov Bali ke XIII ini. Sementara itu Ketua Kontingen KONI KLungkung diajang Porprop Bali ke XIII ini Dewa Gde Wirata malah menyatakan sejatinya keberhasilan atlit Klungkung sudah sejak kemarin bertengger di rangking 5 ,namun karena mungkin panitianya kelupaan yang kita dibawah Karangasem seraya memperlihatkan jam update laporan panitia Porprop Bali ke XIII di Gianyar yang dibawanya.
“Ya kita bicara fakta saja yang jelas kita kemarinnya dapat 9 emas dan jumlah medali perak dan Perunggunya hampir sama ,ya mestinya kemarin kita sudah diumumkan dirangking 5. Tapi gak apalah pertandingan toh masih berlangsung,”pungkasnya santai. Sementara itu sampai jam 17.00 Wita Senin (18/9) kemarin Kontingen KLungkung berhasil mengemas emas dari cabang Gateball 1,menembak 3,panjat tebing 1,Taekwondo 1,Dansa 1,Sofball 1,woodball 1,dan wushu menambah 1 emas sehingga menambah pundi emas menjadi 10 medali sementara Perak masih 18 dan Perunggu menjadi 21 medali. (ist)