Posyandu Paripurna Ajak Masyarakat Hidup Sehat
(Baliekbis.com), Posyandu Paripurna di Kabupaten Badung diselenggarakan secara serentak di seluruh Kecamatan Kabupaten Badung, Selasa (20/9). Kegiatan posyandu paripurna merupakan kegiatan posyandu yang mengarah pada kemandirian. Pemerintah bersenergi dengan tim Penggerak PKK untuk konsisten melaksanakan kegiatan posyandu balita dan lansia dari tingkat Provinsi, Kabupaten, Kecamatan hingga ke desa-desa. Kegiatan Posyandu Paripurna ini diharapkan akan menjadi penggerak motifator sehingga dapat terus aktif dalam kegiatan posyandu di Kabupaten Badung. Membangun kesehatan manusia di Kabupaten Badung merupakan salah satu prioritas pembangunan yang mendapatkan perhatian dari Pemerintah Kabupaten Badung sesuai dengan visi dan misi Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta dan Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa.
Kegiatan posyandu paripurna ini merupakan satu bentuk upaya kesehatan bersumber daya masyarakat (UKBM) yang dikelola dan diselenggarakan dari, oleh, untuk dan bersama masyarakat dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan. dilaksanakan setiap minggu dengan kegiatan meliputi : senam kesehatan, penimbangan balita dan pemberian ceramah tentang seputar kesehatan serta pembagian paket bahan makanan mentah untuk balita.
Ceramah dan penyuluhan kesehatan diberikan oleh petugas promosi kesehatan Puskesmas dengan materi antara lain : kesehatan bayi dan ibu menyusui serta tanaman obat keluarga. Hadir dalam acara tersebut Ketua Gatriwara Ny. Ayu Setiati Parwata, Wakil Ketua TP. PKK kab. Badung. Ny. Kristiani Suiasa, Ketua DWP Kabupaten Badung Ny. Kompyang R. Swandika beserta anggota, serta Dinas terkait di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Badung.
Ketua TP. PKK Kab. Badung Ny. Seniasih Giri Prasta dalam kesempatan tersebut mengatakan kegiatan Posyandu diharapkan dapat dilakukan secara efektif dan efisien dapat menjangkau semua sasaran yang membutuhkan pelayanan tumbuh kembang anak, ibu hamil, ibu menyusui dan ibu nifas sehingga dapat memberikan dampak yang positif terhadap perkembangan kesehatan masyarakat di Kabupaten Badung.
Pelaksanaan posyandu Paripurna secara serentak di Kabupaten Badung ini, bertujuan untuk mengajak dan membangun Badung sehat secara jasmanai dan rohani. Dimana setiap banjar yang ada di Badung mampu melanjutkan kegiatan-kegiatan serupa secara rutin minimal setiap bulan dengan tetap berkoordinasi dengan para petugas kesehatan dan puskesmas di wilayah kelurahan dan kecamatan masing-masing. “Hal ini tentunya untuk bisa mengisi layanan pemeriksaan kesehatan maupun penyuluhan kesehatan, sehingga tujuan kegiatan Posyandu Paripurna di seluruh Kabupaten Badung bersama masyarakat dapat terwujud secara teratur dan teroganisasi sehingga angka kematian ibu dan bayi dapat menurun dan meningkatkan derajat kesehatan para lansia,” tegas Ny. Seniasih. Ia beserta rombongan juga melaksanakan safari kesehatan kepada masyarakat yang kurang mampu dan memerlukan uluran tangan dari pemerintah dengan memberikan bingkisan dan sembako kepada Luh Srinadi ibu hamil penderita folio di Banjar Jempanang Desa Belok Sidan Petang dan Ni Wayan Weni yang menderita tumor otak di Banjar Auman Desa Pelaga Petang. (ist)