Puluhan Motor Honda Mendapatkan Paket Service Hemat Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H dari Astra Motor Teuku Umar
(Baliekbis.com), Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, umat yang merayakannya pasti sudah merencanakan kunjungan ke rumah keluarga dan kerabat untuk bersilaturahmi halal bihalal. Selain mempersiapkan keperluan lebaran, penting juga untuk memperhatikan kondisi kendaraan yang digunakan dalam persiapan perjalanan bersilaturahmi. Memanfaatkan momen ini, Astra Motor Teuku Umar memberikan penawaran istimewa untuk konsumen loyal Honda melalui service hemat yang diselenggarakan pada tanggal 7 April 2024 di Pos Pemogan.
Kegiatan ini mencatat partisipasi 35 unit berbagai tipe sepeda motor Honda yang mendapat sambutan antusias dari masyarakat sekitar sejak pagi hari. Paket hemat yang ditawarkan mencakup service dan penggantian oli, sementara untuk penggantian spare part lainnya, konsumen mendapatkan diskon tambahan.
Sambil melaksanakan service hemat, tim Astra Motor Teuku Umar juga melakukan kegiatan sosial dengan mengunjungi Panti Asuhan Yayasan Darul Falah Kepaon serta menyumbangkan pakaian baru untuk lebaran sebanyak 25 paket, yang merupakan hasil dari donasi sukarela dari seluruh karyawan Astra Teuku Umar.
Tidak hanya itu, menjelang berbuka puasa, tim juga mengadakan kegiatan buka puasa bersama dengan mengundang masyarakat Muslim sekitar Pemogan, disertai dengan acara ceramah singkat yang dipimpin oleh Ustad Arham Sidiq.
I Nyoman Ferry Andi Cahyadi, Branch Head Astra Motor Teuku Umar, menyatakan bahwa menjaga kondisi sepeda motor dalam keadaan prima adalah kunci utama kenyamanan dalam perjalanan. Service berkala sangat penting untuk memastikan kondisi sepeda motor selalu aman dan nyaman sehingga bisa selalu #Cari_Aman saat di jalan raya.
“Ferry menyatakan, ‘Kami hadirkan berbagai kegiatan untuk konsumen setia Honda. Dengan semangat Sinergi Bagi Negeri, kami ingin memberikan kenyamanan kepada konsumen saat akan melakukan perjalanan bersilaturahmi mengunjungi sanak keluarga. Selain itu, kegiatan saling berbagi di panti asuhan kami lakukan sebagai bentuk budaya peduli di kalangan internal. Anak yatim piatu pun mempunyai kesempatan yang sama untuk turut berbahagia merayakan hari Lebaran. Semoga apa yang kami lakukan dapat bermanfaat dan menjadi kesan tersendiri di kalangan konsumen Honda, dan kegiatan positif lainnya dapat kami lakukan lagi di event berikutnya,'”ungkap Ferry.
Salah satu konsumen yang melakukan service hemat, Bapak Ahmad, menyatakan sangat berterima kasih dengan program service hemat yang diperolehnya sehingga motornya bisa dilakukan service setelah lama tidak perawatan. “Semoga kegiatan ini sering dilakukan agar bisa membantu meringankan kami dalam perawatan motor dan motor kami bisa prima dikendarai,” tutupnya. (ist)