Rai Mantra Disambut “Sholawat Badar” Warga Pengambengan
(Baliekbis.com), Calon Gubernur Bali nomor urut 2, Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra disambut dengan lantunan “sholawat badar” saat silaturahhmi dengan warga di Kampung Muslim Desa Pengambengan Kecamatan negara, Kamis (1/3).
Lantunan “sholawat badar” sebagai salah satu bukti kecintaan warga Pengambengan kepada Rai Mantra yang akan maju di Pilgub Bali ini bersama pasangannya Ketut Sudikerta. Kecintaan warga muslim Desa Pengambengan terlihat saat menyambut kehadiran Rai Mantra. Sebagaimana diungkapkan Haji Asmuni, tokoh masyarakat Desa Pengambengan yang mengatakan sosok Rai Mantra telah lama dikenal dan melekat dengan warga Pengambengan karena orangtua Rai Mantra yakni Prof. Ida Bagus Mantra saat menjabat Gubernur Bali telah memberikan kontribusi banyak bagi kehidupan masyarakat nelayan Pengambengan.
Karena itu pada acara silaturahhmi tersebut, warga mengharapkan jika nanti terpilih menjadi Gubernur Bali, Rai Mantra agar memperhatikan para nelayan serta membantu meningkatkan kesejahteraan guru ngaji dan akses jalan di desa tersebut.
Rai Mantra pada kesempatan itu mengatakan wilayah Pengambengan yang merupakan daerah pesisir dimana sebagian besar warganya sebagai nelayan agar mampu meningkatkan hasil tangkapan harus dibantu dengan teknologi yang lebih modern. “Pengambengan sebagai zona potensial perikanan Bali harus dilengkapi dengan peralatan yang lebih canggih seperti tersedianya kapal yang dilengkapi dengan teknologi modern agar bisa meningkatkan kemajuan daerah ini,” ujar Rai Mantra.
Dengan alat yang lebih modern maka nelayan akan dapat meningkatkan hasil tangkapannya sehingga kehidupannya akan lebih sejahtera. Ini yang harus dilakukan pemerintah ke depannya. (ris)