Rai Mantra:Anak Muda Adalah Kekuatan Ekonomi Masa Depan
(Baliekbis.com), Anak muda jauh lebih memahami era digital yang kini berkembang sangat pesat. Anak muda juga dipandang menjadi kekuatan ekonomi masa depan, karena banyak mendapatkan kesempatan di era ekonomi digital.
“Anak muda akan cepat maju dan berkembang, karena banyak mendapat kesempatan di ekonomi digital. Mereka akan menjadi kekuatan ekonomi masa depan. Karena itu, kita beri mereka kesempatan agar menjadi kuat dan mandiri,” tegas Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali Nomor Urut 2, Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra dan Ketut Sudikerta (Mantra-Kerta) saat kampanye terbatas di Kelurahan Tuban, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Selasa (27/3) malam. Di hadapan ratusan massa yang antusias dengan kehadiran pasangan Mantra-Kerta ini, Rai Mantra memaparkan program- programnya, di antaranya.menyangkut penguatan ekonomi kreatif. Sedangkan Sudikerta menyatakan siap membangun infrastruktur sekolah sebagaimana yang diharapkan warga setempat.
Rai Mantra mengajak anak-anak muda di Bali, berani mengambil peran dalam memperkuat ekonomi kreatif. Apalagi anak-anak muda memiliki kesempatan yang lebih, karena sangat dekat dengan dunia digital. Menurut Ri Mantra dalam upaya mengembangkan ekonomi kreatif ini, harus disesuaikan dengan perkembangan zaman. “Kita ingin kembangkan ekonomi kreatif, di mana di dalamnya ada ekonomi digital. Jadi kita harus sesuaikan dengan perkembangan zaman,” ujar Rai Mantra. Atas dasar itu pula, Mantra-Kerta akan memberikan perhatian khusus kepada anak-anak muda ke depan. Pasalnya,
Rai Mantra bahkan mengingatkan, satu hal yang ingin dicapai oleh masyarakat adalah kesejahteraan. Salah satu jalan ke arah itu adalah harus kreatif. Dengan memiliki kreatifitas, maka dipastikan bisa memperkuat ekonomi kreatif. “Kalau mau sejahtera, harus kreatif. Semakin kreatif, maka kita akan semakin mampu memperkuat ekonomi kreatif. Dan ini waktunya anak muda memainkan peran, sebab anak muda akan menjadi kekuatan ekonomi ke depan,” pungkas Rai Mantra.
Hadir pula dalam kampanye terbatas kali ini Ida Ayu Ketut Sri Sumiantini Sudikerta (istri Ketut Sudikerta) serta Ida Ayu Selly Mantra (istri Rai Mantra) serta Ketua KRB Provinsi Bali AA Bagus Adhi Mahendra, politikus senior Partai Golkar Gusti Putu Wijaya, Ketua KRB Kabupaten Badung Wayan Muntra, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Badung I Gusti Ketut Puriartha, Bendahara DPW Partai NasDem Provinsi Bali Gusti Bagus Eka Subagiartha, tokoh Kuta Selatan Disel Astawa serta sejumlah tokoh lainnya. (bas)