Raih 19.130 Suara, Dwi Yustiawati,S.E. Melenggang Mulus ke DPRD Bali
(Baliekbis.com), Seperti sudah ditebak sebelumnya, Caleg PDI Perjuangan Dapil Klungkung Ni Luh Kadek Dwi Yustiawati tanpa kesulitan berarti berhasil meraih suara tertinggi untuk menuju kursi DPRD Bali di pileg 2019 ini.
Bahkan wanita asal Nusa Penida Klungkung ini meraih suara terbanyak di semua dapil yang ada di Klungkung. Di tanah kelahirannya yakni Dapil Nusa Penida, ia bahkan memperoleh suara hingga 10.206, jauh di atas perolehan caleg yang meraih suara terbanyak nomor dua yang hanya mencapai 1.819 suara.
Di Dapil Dawan, Dwi juga meraih suara tertinggi yakni 4.286 sedangkan caleg peraih suara nomor dua hanya 2.386. Demikian pula untuk Dapil Klungkung, ia masih teratas dengan suara 3.889 sedangkan urutan kedua 3.257. Dan terakhir Dapil Banjarangkan, Dwi Yustiawati unggul dengan 5.030 suara melampaui caleg nomor dua yang hanya dapat 2.581 suara.
Padahal di setiap dapil, banyak caleg-caleg senior (termasuk incumbent) yang tampil, baik dari rekan se partai (PDI Perjuangan) maupun partai lainnya. “Ini berkat dukungan keluarga, rekan partai, relawan, masyarakat serta suami saya Pak Leo yang begitu besar berjuang hingga bisa mencapai hasil yang luar biasa ini,” ujar Dwi Yustiawati, Senin (22/4) saat ditanya soal hasil sementara yang diperolehnya itu.
Sebagai new comer, perolehan suara ini sangat berarti bagi langkahnya ke depan. Setidaknya hasil ini menunjukkan kepercayaan masyarakat yang begitu besar terhadapnya termasuk bakti suaminya Ketut Leo yang sejak lama banyak “mapunia” untuk masyarakat dan daerahnya.
“Saya tentu akan berjuang terus dan memenuhi janji-janji serta harapan masyarakat khususnya untuk memajukan daerah dan meningkatkan kesejahteraannya,” jelas Dwi Yustiawati yang sejak awal nyaleg mengaku ingin nantinya setelah duduk di dewan lebih banyak bisa berbuat untuk membantu masyarakat.
Apalagi ia melihat banyak kendala yang dihadapi tanah kelahirannya Nusa Penida agar bisa maju seperti daerah lainnya. “Nusa Penida perlu digenjot infrastrukturnya seperti jalan, air, listrik dan sarana kesehatan sehingga bisa mendukung pertumbuhan ekonominya termasuk pariwisatanya yang tengah menggeliat,” tambah wanita yang aktif di sejumlah organisasi sosial ini.
Keberhasilan istri tokoh kharismatik Ketut Leo ini meraih suara total 19.130 jauh melampui caleg lain termasuk seniornya di PDI Perjuangan juga sangat berarti bagi rekannya di partai. Sebab capaian suara itu, akan ikut pula berkontribusi menambah kursi bagi partainya yang hingga saat ini masih mendominir suara di Klungkung.
Selain Dwi Yustiawati, iparnya (kakak Ketut Leo) yakni Made Satria,S.H. yang juga Caleg PDI Perjuangan untuk Dapil Nusa Penida juga meraih suara yang cukup besar dan diyakini lolos menuju kursi DPRD Klungkung untuk periode 2019-2024. (lmc)