Ramaikan Pilgub Bali, Komunitas Animator Denpasar Luncurkan Animasi “Mantra is Back”
(Baliekbis.com), Kreativitas anak-anak muda Denpasar seakan tak ada habisnya, jika sebelumnya komunitas “Bali Mantap Kreatif” memeriahkan Pilgub Bali 2018 dengan membuat game, kali ini “Komunitas Animator Denpasar” meluncurkan Animasi “Mantra is Back” dengan 9 Jurus Nawacandranya. Animasi yang berdurasi 3:35 menit ini menampilkan superhero yang diberi julukan “Mantra is Back” dengan memperagakan satu per satu jurus andalan dari Program salah satu pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Bali, Rai Mantra dan Ketut Sudikerta (Mantra Kerta) yaitu Nawacandra. Koordinator Komunitas Animator Denpasar, Ode Wira mengatakan, di Karangasem, Rabu (13/6), animasi ini secara resmi diperkenalkan kepada publik dalam konser Bali Salam 2 Jari di Lapangan Candra Buana, Karangasem, Rabu (13/6).
Animasi Mantra is Back ini bertujuan untuk mensosialisasikan 9 program unggulan Mantra Kerta dengan cara yang berbeda. “Dalam animasi diperagakan jurus masing-masing program, setiap jurus diberi selingan poster program nawacandra termasuk bantuan 500 juta untuk desa pakraman,” kata Ode Wira yang didampingi animator lainnya yaitu Yogi. Ia menjelaskan jurus-jurus dari Mantra is Back ini diilhami oleh superhero yang sangat populer di dunia yaitu Captain America. Animasi yang dibuat dengan software 3D animasi dan render ini dikerjakan hanya dalam waktu 3 minggu. Kompilasi kesembilan jurus Nawacandra dapat dilihat di https://youtu.be/YhbQGIwa2-U. “Animasi ini adalah sumbangsih kami dari komunitas animator kepada Bapak Rai Mantra yang selama ini sangat mendukung tumbuhnya industri kreatif di Denpasar, semoga penggemar animasi bisa mengetahui program-program dari Mantra Kerta” pungkas Ode Wira. (nwm)