Ramia Adnyana: Tamu Domestik Sangat Menjanjikan
(Baliekbis.com), Peran turis domestik sampai saat ini masih sangat menjanjikan dalam mendukung kegiatan pariwisata khususnya hotel. Bahkan bagi H Sovereign Bali, kehadiran tamu domestik sangat signifikan. “40 persen tamu yang menginap di H Sovereign merupakan turis domestik,” ujar General Manager H Sovereign Bali Ramia Adnyana di sela-sela acara Buka Puasa Bersama, Selasa (6/6/2017) di hotel tersebut.
Dijelaskan dari rata-rata 85 persen tingkat hunian saat ini, 40 persennya merupakan domestik, 30 persen Asia yakni Cina, Taiwan, Singapura dan Malaysia dan selebihnya Australia dan Eropa. “Australia juga masih menjadi favorite market kita,” tambah Ramia. Berdiri sejak Desember 2014, perkembangan H Sovereign Bali terbilang sangat bagus. Saat ini tingkat hunian kamar mencapai rata-rata 85 persen dari target yang dipatok 87 persen tahun ini . “Pencapaian saat ini terbilang luar biasa mengingat H Sovereign sebagai hotel yang baru sekitar tiga tahun berdiri serta merupakaan hotel independen, bukan jaringan,” jelas Ramia.
Dikatakan apa yang telah dicapai tidak terlepas dari sejumlah kelebihan yang dimiliki H Sovereign di antaranya dekat dengan lokasi bandara serta fasilitas yang tersedia dan pelayanan yang diberikan. “Di kawasan ini rata-rata hotelnya bagus. Namun takkan ada artinya kalau tidak didukung pelayanan yang bagus bagi tamu,” jelasnya. Dukungan dan kerja sama dengan ratusan travel agent dan corporate juga sangat berpengaruh besar dalam perjalanan hotel yang terbilang muda ini. Dibangun di areal sekitar setengah hektar dengan lantai lima, H Sovereign sebagai hotel bintang empat deluxe memiliki 198 kamar berbagai kelas dan dilengkapi tujuh meeting room. (bas)