Rapimda Hanura Bali, Target Kursi Tumbuh 80 Persen
(Baliekbis.com), Rapimda DPD Hanura Bali dilaksanakan, Sabtu (3/3) di Grand Ina Hotel Jalan Veteran Denpasar melahirkan sejumlah keputusan di antaranya melantik pengurus Bappilu yang diketuai I Nengah Wiratha, SE., M.Si dan sekretaris I Putu Indra Mandhala Putra, S.H.,M.Kn.
Rapimda juga menargetkan pada Pileg 2019 mendatang, Partai Hanura bisa meningkatkan wakilnya di dewan dengan penambahan kursi sekitar 80 persen dari perolehan sekarang serta sebagai pemenang dua besar di Bali. Rapimda yang dirangkai dengan launching nomor urut 13 untuk Partai Hanura dalam Pemilu 2019 disaksikan langsung Sekjen DPP Partai Hanura Harry Lontung Siregar. “Kita optimis perolehan suara pada Pileg mendatang bisa meningkat,” jelas Harry di sela-sela Rapimda.
Bahkan Ketua Bappilu I Nengah Wiratha yakin Hanura yang banyak didukung kalangan muda itu bisa tumbuh lebih besar lagi. “Kalau sekarang kita punya 141 ribu suara pada pileg nanti bisa menjadi 441 ribu,” ujar mantan anggota DPD Bali ini yakin. Keyakinan Wiratha juga karena melihat makin banyaknya dukungan tokoh-tokoh besar di antaranya anggota DPD RI yang juga sebagai Waketum Hanura Gede Pasek Suardika serta figur Gede Bagiada, mantan Bupati Buleleng.
Rapimda digelar sebagai tindak lanjut dari pelaksanaan Rapimnas Hanura tahun 2017 yang lalu di The Stones, Kuta, Bali serta membahas sejumlah masalah yang bersifat khusus dan mendesak seperti pelaksanaan pilkada serentak. Dalam rapimda dibentuk 3 komisi rapat antara lain bidang organisasi, pilkada, dan pileg. Rapimda dihadiri unsur pengurus DPD, unsur pimpinan DPC, KSB, OKK, Bappilu, Ortom DPD Lasmura Prov. Bali, DPD Srikandi Hanura Bali, dan peninjau dari PAC se Kota Denpasar. Hasil Rapimda berupa rekomendasi di antaranya terkait dengan pilkada juga akan disampaikan ke PDIP sebagai koalisi dan juga kepada paslon. Direkomendasikan, untuk memenangkan KBS-Ace, BAGIA, dan AMAN. (bas)