Ruang Kota Hijau Mesti Diwujudkan

(Baliekbis.com), Perkumpulan Pendidikan Nasional (Perdiknas) Denpasar bersiap memperingati Jubileum Emas pada31 Desember mendatang. Beragam kegiataan mulai dari lomba budaya, ketangkasan, olahraga dan beragam kegiatan lainnya. Hal ini terungkap saat Pengurus dan Panitia Jubelium Emas Perdiknas beraudiensi dengan Walikota Denpasar, IB Rai Dharmawijaya Mantra di Kediaman Walikota Denpasar, Rabu (26/9).

Dalam kesempatan tersebut Walikota Denpasar, IB Rai Dharmawijaya Mantra mengajak keluarga besar Perdiknas merayakan hari jadi dengan bersama-sama mewujudkan ruang kota hijau khususnya di wilayah Kota Denpasar. “Seperti yang dilakukan di kelurahan Sesetan dengan adanya kampung hijau, maka partisipasi masyarakat untuk merawat tentu akan meningkat karena sudah merasakan efek positifnya,” ungkapnya.

Lebih lanjut disampaikan bahwa Pemkot  Denpasar tentu sangat mendukung setiap pelaksanaan kegiatan positif dan merangkul semua pihak, tak terkecuali Perdiknas yang noatbena merupakan tenaga pendidik handal dan langsung bisa menjadi program yang dimplementasikan dengan anak-anak didiknya . “Mengajak siswa untuk melestarikan lingkungan, melakukan penanaman khususnya dilingkungan belajar mereka pasti akan sangat menyenangkan dan dapat memberikan edukasi sejak dini, serta beragam kegiataan yang dilaksanakan dapat menjaga dan melestarikan seni budaya serta kearifan lokal Bali,” tambah Rai Mantra.

Ketua Perdiknas, AAA. Ngh. Tini Rusmini Gorda menyambut baik dan siap bersinergi untuk melaksanakan program-program tersebut yang akan dirangkaikan dengan peringatan HUT Perdiknas ke-50. “Masukan dari Bapak Walikota Denpasar sangat positif dan ide-ide beliau memang sangat inovatif, tentunya kami siap melaksanakan dengan dukungan yang diberikan,” ungkapnya.

Lebih lanjut disampaikan bahwa kedepan para siswa dan mahasiswa akan dilibatkan, karena Perdiknas memang menciptakan pendidikan yang menyenangkan.  “Jadi partisipasi mahasiswa dalam hal ini sekaligus penanaman pendidikan karakter, karena kami konsisten lahirkan generasi emas bangsa yang genius,” ungkapnya

Diketahui bahwa, peringatan HUT Perdiknas ke-50 adalah momentum untuk menguatkan komitmen akan perubahan demi kemajuan dan akan dirangkaiakan dengan beragam kegiatan positif mulai dari lomba-lomba, bakti sosial, dan aksi peduli bencana NTB. Harapannya, kedepan Perdiknas dan Pemkot Denpasar mampu terus bersinergi positif. (dev)