Serdadu Tridatu Gusur PSM
(Baliekbis.com), Tuan rumah Bali United tampil sangat perkasa di depan publiknya sendiri. Bahkan, tanpa ampun tim berjuluk Serdadu Tridatu ini menggasak pasukan Juku Eja ini dengan skor 3-0 tanpa balas, pada pekan ke-16 Liga 1, di Stadion Kapten I Wayan Diptha Gianyar, Minggu (23/7/2017) malam.
Kemenangan sensansional Serdadu Tridatu ini sekaligus menggusur PSM ke peringkat kelima, padahal tim dari Kota Makassar ini beberapa pekan sebelumnya sempat menguasai klasemen sementara. Bali United sendiri kini menyodok ke pringkat keempat dengan nilai 29, di bawah Madura United dengan nilai sama tetapi menang had to had dengan Bali United. Pasalnya, dalam pertemuan pertama Bali United kalah di kandang Madura United.
Persaingan di empat besar juga sangat ketat, Persipura yang memimpin klasemen dengan nilai 30, sama dengan nilai peringkat kedua Bhayangkara United di urutan kedua, dan hanya terpaut satu poin dengan peringkat 3 dan 4 yang ditempati Madura United dan Bali United.
Duel Bali United vs PSM berlangsung cukup seru, terutama di babak pertama. Tetapi tuan rumah berhasil mendikte tamunya itu meski tanpa dua gelandang senior, Irfan Bachdim yang masih menjalani hukuman kartu merah saat melawan Barito Putra dan Gede Sukadana yang masih dalam pemulihan cedera. Semmentara di kubu PSM tak diperkuat Hamka Hamzah yang menjalani hukuman dari Komdis PSSI.
Permainan Bali United mulai tampak di babak kedua. Tuan rumah membuka keunggulan dari titik putih melalui legiun asing asal Argentina, Marcos Flores di menit, sebelum digandakan Sylvano Comvailus pada menit 73.
Setelah unggul 2-0, Bali United semakin menguasai jalannya laga. Miftahul Hamdi membuat Bali United berpesta setelah mencetak gol melalui sundulan pada menit 89 memanfaatkan sepak pojok Kapten tim, Fadil Sausu. (ibg)
KLASEMEN SEMENTARA
1.Persipura 16 9 3 4 (28-19) 30
2.Bhayangkara 16 10 0 6 (27-21) 30
3.Madura United 16 8 5 3 (29-17) 29
4.Bali United 16 9 2 5 (29-17) 29
5.PSM 16 8 4 4 (24-18) 28
6.Persija 16 6 7 3 (17-9) 25
7.Arema 16 7 4 5 (15-16) 25
8.Barito Putera 16 7 3 6 (20-21) 24
9.Mitra Kukar 16 7 3 6 (24-30) 24
10.Borneo 16 7 2 7 (23-19) 23
11.PS TNI 16 6 4 6 (25-29) 22
12.Semen Padang 16 6 4 6 (14-19) 22
13.Persela 16 6 3 7 (23-21) 21
14.Persib 16 5 6 5 (15-16) 21
15.Sriwijaya 14 5 3 6 (18-18) 18
16.Perseru 15 2 5 8 (9-20) 11
17.Persiba 16 1 3 12 (12-27) 6
18.Persegres 15 1 3 11 (13-29) 6