Tahun ke-5 Poland Festival 2024, Kenalkan Berbagai Produk dan Makanan Khas Polandia ke Masyarakat

(Baliekbis.com), Poland Festival 2024 ke-5 tahun ini berlangsung lebih semarak dengan menampilkan berbagai produk khas Polandia seperti makanan dan kebutuhan warga lainnya.

Poland Festival 2024 yang dibuka Minggu (2/11) bertempat di Grand Lucky Jalan By Pass Sanur Denpasar mendapat perhatian cukup besar dari pengunjung mal yang datang. Festival terbesar ini mengenalkan aneka produk perdagangan Polandia ke negara ASEAN termasuk Indonesia.

Head of the Jakarta Foreign Trade Office
Polish Investment and Trade Agency Jacek Kolomyjec mengatakan Poland Festival Indonesia (PFI) 2024 ini mengenalkan produk Polandia berkualitas, harga yang terjangkau dan bersertifikat halal. Menurutnya banyak restoran Indonesia di Polandia. “Jadi tak perlu bawa mie ke Eropa karena sudah tersedia. Produk di festival ini juga sesuai kebutuhan market dan pengusaha karena mereka juga bisnis. Ini juga turut promosikan Bali di Polandia,” jelasnya.

Jacek menambahkan adanya Poland Festival 2024 ini juga menjadi penguat hubungan antara Polandia dan Indonesia melalui program-program di bidang teknologi, pendidikan dan industri.

“Kami melihat banyak potensi yang bisa dikembangkan di Indonesia termasuk Bali yang menjadi destinasi wisata terbaik dunia,” terangnya.

Pada festival ini pihaknya selain mengenalkan berbagai produk juga peluang berkolaborasi dan membantu sektor game dan teknologi edukasi.

Ditanya produk yang dipamerkan, menurutnya yang paling banyak peminatnya yakni produk Antonius Cavier dan Lactima. Produk lainnya yang juga banyak disukai seperti Bakalland, Bogutti, Herbal Care My Nature, Jantar, Hortex, Kucharek, Kupiec, Lestello, Lovege, Nivelazione, Prymat, Radical, Dermaacne+, Dermacos, Sante dan Sweet Secret. Tiap tahun selalu ada promosi produk baru yang tanpa kimia (gula) seperti asinan, dll. Ini terus berkembang tiap tahunnya.

Poland Festival merupakan sebuah perayaan yang diadakan oleh Badan Investasi dan Perdagangan Polandia, bersama dengan Kedutaan Besar Polandia di Jakarta, Polish Business Club, dan Organisasi Pariwisata Polandia.

Acara ini mengajak kita untuk merasakan keunggulan Polandia melalui berbagai kegiatan, termasuk pameran produk-produk FMCG dari Polandia, sekaligus mencicipi kuliner lezat yang disajikan oleh chef Polandia, serta kesempatan untuk belajar singkat bahasa Polandia bersama guru asal Polandia. (ist)

Leave a Reply

Berikan Komentar