Telkomsel Bersama Pemerintah Provinsi NTB Resmikan Aplikasi Halal Tourism “Pesona Lombok Sumbawa”

(Baliekbis.com), Hari ini, bersamaan dengan acara “Khazanah Ramadhan” di Islamic Center Lombok, Telkomsel yang diwakili oleh EVP Area Jawa Bali, Ririn Widaryani dan GM Sales Telkomsel Regional Bali Nusra, Anandoz Bangsawan, bersama pemerintah provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), yang diwakili oleh Wakil Gubernur NTB, H.Muh. Amin, SH, M.Si dan didampingi oleh Kepala Dinas Pariwisata Provinsi NTB, H.Lalu Moh. Faozal, S.Sos, M.Si meresmikan sekaligus menandatangani MOU terkait “Aplikasi Halal Tourism – Pesona Lombok Sumbawa” di Pendopo Wakil Gubernur NTB. Hal ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Telkomsel dalam mensukseskan program pemerintah, khususnya kementerian pariwisata dengan tema Wonderful Indonesia dan Pesona Lombok Sumbawa, sebagai salah satu destinasi wisata halal dunia.

 

Aplikasi online Halal Tourism “Pesona Lombok Sumbawa” merupakan aplikasi one stop shopping yang dimiliki dinas pariwisata provinsi NTB bekerjasama dengan Telkomsel, di mana melalui aplikasi ini, masyarakat bisa memberikan informasi apapun terkait pariwisata, seperti keluhan terhadap destinasi yang dikunjungi, kecelakaan, kemacetan atau kondisi yang ada di lokasi pariwisata tersebut, bahkan juga bisa memberikan rating untuk lokasi atau tempat wisata yang dikunjungi sesuai dengan persepsinya masing-masing.

 

Selain itu, masyarakat juga bisa mendapatkan informasi mengenai seluruh pariwisata yang ada di Nusa Tenggara Barat, termasuk informasi terkait sertifikasi halal di semua merchant yang tergabung dalam aplikasi tersebut, dan melakukan transaksi serta reservasi di semua merchant yang ada di dalam aplikasi Halal Torism, sehingga para wisatawan bisa lebih tenang, nyaman dan aman ketika menikmati liburan di Lombok, Sumbawa dan sekitarnya.

 

EVP Telkomsel Area Jawa Bali, Ririn Widaryani mengatakan, “Aplikasi Pesona Lombok Sumbawa ini kami hadirkan dalam rangka mensukseskan program pemerintah Wonderful Indonesia menuju 20 juta wisatawan, di mana Pesona Lombok Sumbawa merupakan salah satu destinasi wisata Halal Dunia dengan target 3,5 juta wisatawan di tahun 2017 ini. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan juga dapat memudahkan dan memberi kenyamanan bagi para wisatawan baik lokal maupun internasional untuk mencari informasi terkait destinasi pariwisata, khususnya di wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB).” (ist)