Temui Bupati Bangli, Senator Pastikan Bantu Bangli Terkait Perjuangan di Pusat
(Baliekbis.com), Di sela – sela kunjungan kerja Senator DPD / MPR RI Dr Shri I Gusti Ngurah Arya Wedakarna MWS III ke Kabupaten Bangli, anggota DPD RI terpopuler dari Bali ini menyempatkan diri menemui Sang Nyoman Sedana Arta ( Bupati Bangli ) terkait dengan sejumlah program sinergi antara pusat dan daerah. Diterima di Rumjab Bupati Bangli di Kota Bangli, Sedana Arta didampingi Gusti Nyoman Bagus Triana ( AnggotaDPRD Bangli dari Fraksi PDI Perjuangan ) saat menerima Senator Arya Wedakarna ( AWK ) dalam suasana penuh kekeluargaan.
Sejumlah hal dibahas, baik terkait tupoksi AWK sebagai Komite I Bidang Hukum DPD RI, juga sebagai anggota Panitia Perancang Undang – Undang ( PPUU ) juga sebagai Wakil Ketua Kelompok DPD di MPR RI. “Pertama – tama atas nama pribadi dan juga lembaga negara DPD RI, kami mengucapkan selamat atas dilantiknya Bupati / Wakil Bupati Bangli periode 2021 – 2024. Dan semoga diwaktu yang terbatas ini, perhatian pemerintah pusat bertambah maksimal untuk Bali dan Bangli pada khususnya. Ngiring demi kepentingan rakyat Bangli, semua komponen harus bersatu padu karena perjuangan Bali sangat sulit dipusat dan DPD akan menjadi jembatan karena DPD RI memiliki kekuatan sebagai fraksi yang independen. “ungkap Gusti Wedakarna yang juga President The Sukarno Center ini.
Sejumlah hal didiskusikan oleh Bupati Bangli diantaranya 1) Penyelesaian Dermaga Kedisan dan Trunya lewat APBN 2) Penataan Tempat Loket Iuran Masuk Kawasan Wisata Kintamani yang selama ini dikutip di jalan raya untuk dibuatkan kawasan yang lebih berstandar internasional 3) Penataan Manajemen Air agar Kab. Bangli memiliki pemasukan, mengingat Bangli memiliki sedikitnya 447 titik sumber air yang mengairi Bali secara keseluruhan 4) Keseriusan untuk menjadikan Kab. Bangli sebagai pusat pendidikan Hindu terbesar didunia seluas 13 hektar dengan mendirikan sekolah Hindu dari tingkat TK hingga Perguruan Tinggi 5) Pembentukan Perusda sebagai payung hukum mengelola 2500 hektar kawasan Geopark Kintamani yang sudah ditetapkan menjadi situs UNESCO serta berharap anggaran APBN masuk ke Bali 6) Dari data aparat hukum, kawasan kintamani kini menjadi kawasan plesiran untuk pengguna narkoba. AWK meminta desa adat dan desa perketat wisatawan menginap khususnya di villa villa tidak berizin. Angka penggunaan narkoba semakin tinggi di Bangli 7) Program pertanian dan perkebunan khususnya teknologi pasca pertanian. 8) Pelebaran dan aspal jalan menuju Patung Dewi Danu di Songan Kintamani Bangli.
Di akhir acara Shri Gusti Wedakarna menyerahkan Cihna Dalem dari Istana Mancawarna Tampaksiring yakni berupa Tongkat Majapahit Tri Ananta ( Basuki, Taksaka dan Ananta Boga ) kepada Bupati Bangli. AWK komit membantu Bupati Bangli untuk program Nawa Cita hingga 2024 sebagai bagian dari Satyagraha Bali Berdaulat. (hms)