Tetangga Baru di Seoul: Toko Kopi Tuku Menyatukan Tradisi Indonesia dengan Semangat Korea di Toko Pop-Up Baru
(Baliekbis.com), Merangkul budaya kopi yang kaya di Korea Selatan, Toko Kopi Tuku (TUKU), dengan bangga meluncurkan toko kopi pop-up pertama di jantung distrik Gangnam yang ramai di Seoul. Toko ini akan dibuka selama satu bulan mulai tanggal 25 Maret sebagai bagian dari mimpi TUKU untuk memadukan dunia kopi Korea yang dinamis dengan cita rasa Indonesia yang kaya.
Pecinta kopi Korea Selatan telah menjadikan negara ini sebagai pusat kopi global, dengan peringkat ke-11 di dunia dalam hal konsumsi kopi per kapita. Menyadari hal ini, TUKU bermitra dengan Kornerd Coffee, salah satu pemain industri kopi yang berpengaruh di Seoul, untuk menghadirkan perpaduan antara tradisi kopi Indonesia dengan budaya Korea yang mendunia.
Dalam sebuah pertemuan yang tidak disengaja, kemitraan ini dimulai ketika pemilik Kornerd Coffee berkunjung ke Jakarta dan merasakan pesona unik dari racikan kopi TUKU. Kekaguman ini kini berkembang menjadi sebuah kolaborasi di Seoul, tepatnya di 47, Gangnam-daero 160-gil, Gangnam- gu. TUKU dan Kornerd Coffee tidak hanya akan menawarkan ‘es kopi susu gula aren’ yang terkenal, tetapi juga berbagai pilihan racikan kopi khas Indonesia.
“Ini adalah kunjungan kami ketiga kalinya ke Korea Selatan, dan setiap kali berkunjung, kekaguman saya akan industri kreatif dan budaya kopi yang dinamis di negara ini semakin kuat. Ketertarikan inilah yang mendorong kami untuk membawa cita rasa TUKU, langsung dari Jalan Cipete, Jakarta Selatan, ke Seoul, dengan harapan tidak hanya bertemu dengan teman-teman baru, tapi juga untuk belajar dan bereksplorasi,” ujar Andanu Prasetyo, CEO dan Founder Toko Kopi Tuku.
Didukung oleh BERAGAM dan Adena Coffee, roaster dan processor kopi di balik Toko Kopi Tuku, TUKU bercita-cita menjadi lokomotif industri kopi Indonesia. Melalui toko pop-up-nya, TUKU membangkitkan semangat untuk kopi Indonesia di panggung internasional. Di tempat ini, para tetangga (panggilan untuk pelanggan dan penikmat kopi TUKU) tidak hanya akan disuguhi dengan pengalaman minum kopi yang menyenangkan, tetapi juga memiliki kesempatan untuk memiliki merchandise eksklusif TUKU. Para pecinta kopi diundang untuk menikmati cita rasa dan cerita yang unik di Toko Kopi Pop-Up Indonesia pertama di Seoul. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi Instagram resmi TUKU www.instagram.com/tokokopituku.