The Patra Bali Gelar Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim

(Baliekbis.com), The Patra Bali Resort & Villas menggelar acara Keliling RASA Ramadhan, yaitu acara buka puasa bersama atau yang biasa dikenal dengan Safari Ramadhan di Denpasar Ballroom – The Patra bali Resorts  and  Villas.  Keliling  RASA  Ramadhan  1438H  bertajuk  “Tingkatkan Taqwa Untuk Mencapai Ramadhan Yang Rahmatan Lil Alamain” dihadiri Direktur Keuangan dan SDM Patra Jasa,  Manajemen The Patra Bali Resort  &  Villas, media, serta anak-anak dari Yayasan Anak Yatim Rabbani Al Walanny Denpasar. “Kami (Direksi) memang selalu rutin keliling ke unit-unit usaha Patra Jasa setiap bulan Ramadhan. Acara ini adalah rangkaian ke dua, sebelumnya dilaksanakan di Bandung, Anyer kemudian menyusul kota-kota lainnya. Harapan kami di bulan penuh berkah ini, setidaknya kami bisa berbagi dengan saudara-saudara kita yang kurang beruntung dan terus dapat berkontribusi positif bagi masyarakat,” ujar Rizki P. Hasan, Direktur Keuangan & SDM Patra Jasa.

Sementara Executive Assistant Manager The Patra Bali Angela Stella Suwandy disela-sela acara buka puasa baru-baru ini  mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu program Patra Jasa yang telah dimulai dari Semarang lalu Bali dan akan disusul ke daerah-daerah lainnya “Kita mau bersilaturahmi dan juga undang disabilitas dan panti asuhan,” jelasnya seraya mengatakan di Patra ada perkumpulan umat muslim, Kristen dan Hindu. Dalam kegiatan Keliling RASA Ramadhan itu pihaknya juga membagikan seribu takjil untuk semua orang. “Gak khusus, karena untuk semua, disebar random dimana ramai di situ ada kita,” tambah Stella. Harapannya selain bisa berbagi, diberikan doa-doa dan restunya sehingga bisa tetap eksis.

Executive Assistant Manager The Patra Bali Angela Stella Suwandy (kiri) didampingi Public Relation Manager Iva Choriati,

Istilah Keliling RASA Ramadhan  merupakan penggambaran kegiatan rutin Safari Ramadhan Patra Jasa, yang ‘keliling’ ke unit-unit usahanya di 6 Kota di Indonesia. Kata RASA merupakan akronim dari Patra Jasa yang   memanfaatkan Bulan Ramadhan ini untuk mempererat silaturahmi antarpekerja, dan berbagi dengan sesama terutama pada mereka yang kurang beruntung. Dalam  kesempatan  ini,  juga  digelar  acara  buka  bersama  dengan  Media  yang  telah menjadi  partner  dalam  menjaga  eksistensi  perusahaan  selama  ini.  Sehingga,  momentum Keliling Rasa Ramadhan 1438 H, diharapkan dapat menjadi sebuah kolaborasi positif dari Patra Jasa untuk masyarakat.

PT. Patra Jasa, adalah salah satu anak perusahaan PT. Pertamina (Persero) yang resmi didirikan pada tanggal 17 Juli 1975 di Jakarta mengawali kegiatan bisnisnya dengan menjadi operator asset berupa Hotel dan Gedung Perkantoran. Saat ini dengan perubahan yang sudah dilakukan, Patra Jasa sedang memfokuskan kiprahnya ke tiga Pilar Bisnisnya, yaitu, Patra Land sebagai property developer, Patra Hotels and Resorts di bidang Hospitality, dan Patra Services penyedia multi jasa, termasuk jasa di bidang transportasi, Building Maintenance  Management,  serta Food & Beverage.

Patra Land adalah pilar bisnis Patra Jasa yang berperan sebagai pengembang asset properti. Patra Hotels  & Resorts adalah pilar bisnis Patra Jasa yang mengelola Hotel di tujuh  lokasi strategis di Indonesia diantaranya The Patra Bali Resort and Villas, adalah hotel bintang lima di Denpasar Bali. Sedangkan Patra Services adalah Pilar bisnis Patra Jasa penyedia multi jasa yang fokus pada facility management service, termasuk pengelolaan gedung,  penyedia IT Solution, Energy Saving, serta Food and Beverage. (ist)