“The Power of Buleleng” di Bulfest ke-5
(Baliekbis.com), Buleleng Festival (Bulfest) yang menginjak tahun ke-5 segera dihelat. Bulfest kali ini akan mengambil tema ”The Power of Buleleng”. Rencananya, Bulfest akan digelar dari selama 5 hari yakni dari tanggal 2 s/d 6 Agustus 2017 di Singaraja.
Hal tersebut diungkapkan Kabid Kesenian Dinas Kebudayaan Buleleng Wayan Sujana, Selasa (11/7). Sujana mengungkapkan diambilnya tema The Power of Buleleng karena Bulfest dijadikan sebagai ajang untuk mempromosikan seluruh kekuatan Buleleng baik dalam bidang budaya, pariwisata serta sosialnya untuk ditampilkan sebagai cerminan Buleleng.
“Apa yang menjadi kekuatan kita di Buleleng agar bisa dumunculkan di Bulfest. Karena Bulfest ini kan sebagai wadah untuk mempromosikan budaya, pariwisata, sosial” ujar Sujana, saat ditemui di ruang kerjanya.
Sujana menambahkan Bulfest tahun ini akan dibuka oleh Tari Utara Giri, yang merupakan tarian asal Buleleng yang diciptakan oleh musisi asal Buleleng.
Selain itu, saat pembukaan juga akan dipentaskan fragmen tari, serta kesenian ngoncang massal. Menariknya, Gambuh Anturan pun disebut-sebut Sujana akan tampil memeriahkan Bulfest.
“Pastinya akan dibuka oleh Tarian Utara Giri, serta kesenian ngoncang massal dan fragmen tari. Kemudian sanggar yang akan dilibatkan di ajang Bulfest ini sebanyak 52 sanggar” kata Sujana. (bp)